Indomobil Sukses Internasional, The Best Corsec of the Year 2015

Indomobil-logocopy360 Indomobil Sukses Internasional, The Best Corsec of the Year 2015 kategori aneka industri

Masuk dalam kategori aneka industri (otomotif & komponen, tekstil & garmen, alas kaki, kabel, elektronika, dan lain-lain), PT Indomobil Sukses Internasional Tbk. (IMAS) menjadi salah satu di antara dua Corporate Secretary (Corsec) perusahaan di kategori ini yang disebut wartawan dalam pollingjournalist choice PR of The Year 2015. Polling ini merujuk kepada tim corsec yang paling paham kebutuhan wartawan dan kooperatif dalam membantu tugas jurnalistik mereka.

Dibentuk pada 18 tahun silam, Corsec PT Indomobil Sukses Internasional Tbk. (IMAS) dinilai berhasil menjaga reputasi perusahaan yang mengusung merek-merek otomotif Audi, Foton, Great Wall, Hino, Kalmar, Liugong, Manitou, Nissan, Renault, Renault Trucks, Suzuki, Volkswagen, Volvo, Volvo Trucks, dan Mack Trucks ini.

Fungsi Corsec IMAS saat ini dirangkap oleh Associate Director Legal Division CR Sulistowasti yang telah bergabung dengan perusahaan ini sejak 15 tahun lalu. Meski Susi, demikian wanita ini biasa disapa, adalah seorang berlatar belakang legal, dia relatif akomodatif terhadap kebutuhan informasi wartawan.

Selain mengelola isu-isu corporateaction—seperti isu penerbitan surat utang senilai 75 juta dollar Singapura pada 2 Februari 2015, Corsec IMAS cukup tangkas menjawab isu-isu yang berhubungan dengan bisnis perusahaan seperti isu take out Volvo dari portofolio merek IMAS yang beredar pada April-Mei lalu. Isu seperti ini jika tidak segera diklarifikasi berpotensi mempengaruhi pergerakan harga saham IMAS di Bursa Efek Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)