KJSA Goes Digital, Ajak Anak Jadi Inovator

The Best Social PR Program 2019

Menanamkan sikap inovatif dan berpikir kreatif pada anak-anak, inilah yang disasar Kalbe Farma melalui kegiatan lomba karya sains untuk murid Sekolah Dasar (SD) dan siswa Sekolah Menegah Pertama (SMP) dalam program Kalbe Junior Scientist Award (KJSA) 2019.

“Kalbe berkomitmen dalam kontribusi perkembangan sains anak-anak di Indonesia melalui kegiatan Kalbe Junior Scientist Award,” ujar Melina M. Karamoy, Head of Corporate Communications & Sustainability Kalbe Farma.

KJSA 2019 merupakan program penghargaan kepada karya sains terbaik untuk murid tingkat sekolah dasar dan menengah di Indonesia, dimana tahun ini karya sains yang diciptakan mengadaptasi pemanfaatan teknologi digital dengan mengusung tema KJSA Goes Digital.

Sebanyak 429 karya sains dari 223 sekolah SD dan SMP yang berasal dari 17 provinsi di Tanah Air mengikuti program yang dimulai 18 Juli – 15 September 2019 (pendaftaran). Parameter yang dipakai untuk menyeleksi karya sains para peserta adalah nilai kebaruan, perwujudan dan pemanfaatan bagi masyarakat sekitar. Termasuk pula kriteria penerapan digital dengan porsi yang lebih besar.

Setelah melalui tahapan seleksi dan penjurian, akhirnya terpilih 20 karya sains, terdiri dari 10 finalis tingkat SD dan 10 finalis tingkat SMP. Para finalis akan melakukan mentoring dengan para mentor yang telah ditentukan oleh dewan juri sesuai dengan kompetensi para mentor. Selanjutnya akan dipilih 10 pemenang yang terdiri dari 5 SD dan 5 SMP dari hasil mentoring yang telah dilakukan, dan akan diundang ke Jakarta untuk pameran dan penjurian akhir.

Melalui program KJSA 2019 ini, anak-anak sudah terbiasa berinovasi dan berpikir kreatif, dengan demikian ke depan akan lebih banyak inovator muncul di Indonesia.

“Kalbe Farma menyelenggarakan program ini sejalan dengan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Pemilihan tema program pas dengan government sehingga government men-support. Akan lebih baik programnya dijadikan ajang tahunan,” kata juri Bambang Sumaryanto.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)