Ajak Mahasiswa Suarakan Ide di Dunia Pendidikan, OCBC NISP Kembali Gelar “IdeatiON”

Tahun ini, Bank OCBC NISP kembali menggelar program “IdeatiON” untuk ketiga kalinya. Kali ini, OCBC NISP mengusung tema baru, “Building the future workforce of Indonesia: Developing augmented human for any job, anytime, anywhere”.

Sejak dihadirkan pertama kali pada 2018, IdeatiON menjadi wadah sekaligus ajang kompetisi nasional bagi mahasiswa Indonesia dalam menyuarakan ide untuk membangun Indonesia yang lebih baik dan maju.

“Bank OCBC NISP percaya bahwa untuk mendorong inovasi perbankan, kami harus berpartisipasi aktif dalam hal yang paling mendasar, yakni meningkatkan kemampuan masyarakat melalui pendidikan. Hal inilah yang melatarbelakangi IdeatiON 2020 mengangkat tema ‘Building the future workforce of Indonesia: Developing augmented human for any job, anytime, anywhere’. Tema ini juga sesuai dengan fokus pemerintah untuk membangun SDM unggul, serta situasi pandemi Covid-19 yang semakin menuntut akselerasi transformasi di bidang pendidikan,” papar Julie Anwar, Head of Human Capital Bank OCBC NISP.

Melalui IdeatiON 2020, lanjutnya, Bank OCBC NISP mengajak mahasiswa Indonesia untuk menyuarakan ide inovasi di bidang pendidikan. Dengan demikian, OCBC NISP dapat berkontribusi membangun SDM yang didukung dengan kemampuan yang relevan dengan kebutuhan industri dan tantangan masa depan, termasuk industri perbankan.

Ajang IdeatiON dapat diikuti oleh mahasiswa di seluruh Indonesia dengan mengirimkan ide berupa video berdurasi tiga menit secara online. Penyebaran informasi dan sosialisasi IdeatiON 2020 dilakukan melalui berbagai macam jalur komunikasi online maupun offline. Salah satunya adalah penyelenggaraan Road to Ideation 2020 (RIDE) yang telah dilaksanakan sebelum pandemi Covid-19 di empat kampus, yakni Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Universitas Prasetiya Mulya, dan Institut Teknologi Bandung.

“RIDE bertujuan untuk membekali peserta sebelum mengikuti IdeatiON 2020, di antaranya wawasan dan pembahasan yang komprehensif mengenai peran pendidikan dan kaitannya terhadap pembentukan future workforce di Indonesia. Tidak hanya itu, mahasiswa juga dibekali tips dan trik dalam merumuskan solusi yang tepat atas permasalahan yang ditemui,” urainya.

Ajang IdeatiON tahun 2018 berhasil diikuti oleh lebih dari 150 mahasiswa dan pada tahun 2019 diikuti lebih dari 300 mahasiswa. Pada tahun 2020, IdeatiON berhasil menarik minat 400 mahasiswa dari 65 Universitas yang telah terlibat menyampaikan berbagai ide inovasi.

Seluruh ide yang masuk kemudian diseleksi. Selanjutnya, dipilih sepuluh ide terbaik yang berkesempatan untuk mengikuti penajaman ide berupa workshop dan coaching session selama dua hari dengan konsultan serta pakar dari berbagai bidang. Hasil dari penajaman ide tersebut kemudian dipresentasikan di hadapan para juri.

Berdasarkan penilaian para juri, terpilih pemenang program IdeatION 2020. Peringkat pertama adalah Tim PI Family, mahasiswa dari Universitas Indonesia dengan ide inovasi yang dinamakan SIAPIN, yang dapat membantu mahasiswa untuk dapat memiliki pemahaman lebih terhadap suatu pekerjaan melalui mentoring oleh para profesional.

Peringkat kedua adalah Tim Mango Sticky Rice, mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung dengan ide inovasi yang dinamakan Xplearn, yang dapat membantu para pencari kerja untuk meningkatkan kemampuan wawancara pekerjaan dengan bantuan inovasi artificial intelligence.

Peringkat ketiga adalah Tim Grey, mahasiswa dari Universitas Indonesia dengan ide inovasi yang dinamakan EduONe, yang dapat membantu murid dari pendidikan vokasi untuk dapat meningkatkan kemampuan sehingga dapat menjawab tantangan kebutuhan dunia kerja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)