Corporate Social Initiative

Atasi Masalah Sampah, Sosro, HokBen, dan Tetra Pak Gencarkan Gerakan DAURI

MIX.co.id – Data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan di Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) menyebutkan, pada tahun 2023, Indonesia telah menghasilkan 18 juta ton sampah dan 19%-nya adalah sampah plastik.

Berangkat dari fakta itu, PT Sinar Sosro menggagas Gerakan DAURI (Daur untuk Negeri), pada 2023 lalu. DAURI merupakan gerakan berkelanjutan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya mendaur ulang kemasan minuman di kalangan konsumen Indonesia.

Dalam rangkaian gerakan tersebut, Sosro menggandeng restoran HokBen dan Tetrapak. Gerakan DAURI akan dilaksanakan di 100 restoran HokBen yang tersebar di Indonesia.

Melalui kolaborasi tersebut, Sosro, HokBen, dan Tetra Pak, mengajak konsumen restoran HokBen untuk lebih peduli menyetor kembali ‘kemasan minuman, makanan, dan alat alat makan satu kali pakai’ untuk kemudian didaur ulang menjadi barang yang dapat digunakan kembali oleh masyarakat.

Dituturkan Sabrina Kharisanti, Chief Marketing Officer PT Sinar Sosro, “Sosro berkomitmen untuk berpartisipasi aktif dalam upaya untuk mengurangi dan memilah kemasan minuman serta makanan paska konsumsi. Bersama HokBen dan Tetra Pak, kami berkolaborasi dan memperpanjang jangkauan Gerakan DAURI dalam meningkatkan kesadaran masyarakat dan menanamkan praktik pengelolaan sampah yang bertanggung jawab dan berkelanjutan.”

Sebagai bentuk komitmen itu, Sosro, HokBen, dan Tetra Pak memulai pendekatan inovatif untuk mengatasi permasalahan sampah dengan meletakkan dropbox yang dibuat dari bahan polimer dan aluminium (PolyAl) daur ulang dari kemasan karton bekas minum. Semua kemasan karton bekas minum yang terkumpul akan dipilah di fasilitas HokBen sebelum dikirim ke pabrik daur ulang.

“Sosro adalah mitra kami selama bertahun-tahun. Melalui Gerakan DAURI, HokBen ingin menumbuhkan kebiasaan penanganan dan pengelolaan sampah yang berkelanjutan kepada pelanggan kami. Sebagai restoran yang melayani hingga 50.000 pelanggan setiap hari, HokBen dapat berkontribusi nyata dalam mendukung upaya pemerintah mengurangi sampah yang lebih luas,” ungkap Sugiri Willim, Direktur Marketing PT Eka Bogainti.

Kemitraan dengan Gerakan DAURI mendorong keterlibatan pelanggan HokBen melalui insentif inovatif, yakni apresiasi berbasis kode QR. Pelanggan yang membeli paket/menu HokBen take away dan dine-in dapat memindai kode QR untuk mendaftarkan diri, mendata kemasan minuman dan makanan, serta alat-alat makan satu kali pakai yang disetorkan, dan mengumpulkan poin.

Sosro, HokBen, dan Tetra Pak menyiapkan apresiasi bagi pelanggan yang mencapai jumlah poin tertentu dan dapat ditukarkan dengan merchandise, seperti notebook, holder untuk smartphone yang dibuat dari materi daur ulang, hingga paket menu HokBen.

Acara peluncuran kerja sama Gerakan DAURI ini juga dimanfaatkan untuk memperkenalkan paket Bento Ramadan yang akan berlaku di seluruh gerai HokBen. Paket Bento Ramadan terdiri dari empat pilihan untuk menemani menu berbuka puasa yang sehat dan lezat.

Pada kesempatan yang sama, dikatakan Tommy Srihartoyo Soetoyo, Direktur Tetra Pak Indonesia, “Di Tetra Pak, kami percaya bahwa untuk mencapai masa depan kemasan makanan yang berkelanjutan diperlukan pendekatan rantai nilai penuh terhadap sirkularitas. Kami percaya inisiatif kolaboratif seperti Gerakan DAURI dimana berbagai mitra industri berkumpul dengan tujuan bersama dalam mengambil tindakan proaktif dalam daur ulang, akan berkontribusi pada ambisi nasional dalam mencapai ekonomi sirkular rendah karbon.”

Foto: IHSAN SULAIMAN

Dwi Wulandari

Recent Posts

Begini Upaya Zurich dan PJI Persiapkan Generasi Muda Memasuki Dunia Bisnis

MIX.co.id - Zurich Indonesia, Z Zurich Foundation, dan Prestasi Junior Indonesia (PJI) menggelar ‘Regional Student…

3 hours ago

Pentingnya Mengukur Efektivitas Kampanye Brand di Media Luar Griya

MIX.co.id - Laporan Statista mengungkapkan, belanja iklan Media Luar Griya atau Out-of-Home (MLG/OOH) di Asia…

10 hours ago

Tecno Spark 20 Pro+ Raih Penghargaan Platinum di “MUSE Design Award 2024”

MIX.co.id - Usai diluncurkan pada Februari 2024 lalu, Tecno Spark 20 Pro+ yang merupakan salah…

1 day ago

Airscream UK Hadir di JIVE Expo 2024, Ajak Pengunjung ‘Scream Out Load’

MIX.co.id – Airscream UK, merek vape atau rokok elektrik asal Briston, Inggris, semakin agresif meningkatkan…

2 days ago

KGSB Kembali Gelar Pelatihan Psychological First Aid Batch II

MIX.co.id - Merujuk survey yang dilakukan Indonesia-National Adolescent Mental Health Survey (I-NAMHS) 2022 lalu, 1…

2 days ago

Foot Locker Gandeng IBL dan Umumkan Tiga Brand Ambassador

Brand Marketing Senior Manager Foot Locker Indonesia Vitra Widinanda, memberikan keterangan pers saat mengumumkan Brand…

3 days ago