Gelar “EDUNESIA”, BRI Genjot Segmen Pelajar

Sebagai salah satu kegiatan pendukung untuk terlaksananya program literasi keuangan yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), maka Mei 2015 ini (26/5) Bank BRI Kantor Wilayah Jakarta 2 menggelar program “EDUNESIA” atau Edukasi Untuk Indonesia.

PT BRI Tbk Wakil Pemimpin Wilayah BRI Jakarta 2 Bambang Istiyono sedang menjelaskan tentang pasar modal ke sejumlah siswa dan siswi peserta program EDUNESIA di Bursa Efek Indoenesia, Jakarta (26/05).

Program yang telah berjalan sejak bulan April 2015 lalu ini turut melibatkan seluruh Kantor Cabang BRI di wilayah binaan Kantor Wilayah Jakarta 2 sebagai pelaksananya. Program EDUNESIA dilakukan di 32 sekolah tingkat SMA sederajat bagi siswa/siswi kelas X, XI, dan XII sebagai upaya mengedukasi para pelajar tentang literasi keuangan.

Wakil Pemimpin Wilayah BRI Wilayah Jakarta 2 Bambang Istiyono menjelaskan bahwa program yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah BRI Jakarta 2 ini adalah suatu gerakan untuk mendukung dan memperkaya pengetahuan generasi muda untuk lebih mengenal tentang industri perbankan. “Program EDUNESIA selaras dengan program yang dicanangkan OJK untuk memperkuat suatu pilar yaitu literasi perbankan,” ujarnya.

Ia berharap, ke depan, setiap kantor cabang BRI di Wilayah Jakarta 2 dapat membina satu hingga dua sekolah binaan sehingga program ini dapat berkelanjutan. “Kami memiliki 32 kantor cabang di wilayah Jakarta 2 dan berharap setiap cabang nantinya dapat membina 1-2 sekolah untuk memberikan edukasi tentang literasi perbankan,” ujar Bambang.

Selain edukasi, dalam program EDUNESIA , BRI juga melaksanakan kegiatan akuisisi tabungan BRI Britama dan Junio dengan membagikan gift e-money BRI yaitu BRIZZI. Upaya ini juga bertujuan untuk mengenalkan sekaligus mengedukasi para pelajar tentang Kartu BRIZZI, dengan tujuan agar mereka mulai mengenal adanya “less cash society”.

“Dengan terlaksananya kegiatan ini, kami berharap para siswa dan siswi dengan sendirinya akan memiliki kesadaran untuk menabung dan mendatangi layanan keuangan secara mandiri. Ke depan, Kantor Wilayah BRI Jakarta 2 juga berencana akan melanjutkan kegiatan serupa yang ditujukan bagi mahasiswa serta para pelajar di tingkat SMP, SD dan TK,” pungkas Bambang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)