MPMInsurance Gelar Life Skill Training Center

Dalam program ini MPMInsurance memberikan pelatihan dan pengembangan hard skill dan soft skill mengenai asuransi yang dibuka umum untuk kelompok masyarakat yang belum bekerja atau memiliki pekerjaan tetap untuk memiliki ilmu di bidang asuransi. Program ini dilaksanakan selama 3 hari (5-7 Juni 2023), bertempat di Amaris Hotel Grogol.

Para peserta difasilitasi oleh pakar di industri asuransi seperti Andreas Freddy, salah satu guru asuransi terkemuka di Indonesia, dan karyawan MPMInsurance turut memberikan ilmu dan gambaran bagaimana bekerja menjadi agen asuransi.

Beberapa modul yang diberikan antara lain Risiko Asuransi, Prinsip Asuransi, Hukum dan Regulasi Asuransi, Pasar Asuransi, dan Know Your Customer (KYC). Selain pembelajaran secara teori, peserta LSTC juga melakukan role play untuk menjual asuransi kepada calon nasabah.

Melalui proses seleksi yang sangat ketat, terpilih 20 peserta yang berhasil lolos untuk mengikuti pelatihan ini. Di akhir pelatihan, terpilih 7 peserta terbaik yang akan diikutsertakan MPM Insurance untuk ujian sertifikasi asuransi di Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI).

Dijelaskan Riana Indryani selaku Head of HR MPMInsurance, peserta yang berhasil lolos ujian sertifikasi ini secara resmi akan menjadi agen asuransi lepas MPM Insurance. “Kami sangat menantikan untuk bekerja sama dalam membawa produk dan mengembangkan MPMInsurance lebih luas lagi,” tandasnya. ()

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)