Rumah Sakit Apung PIS dan doctorSHARE Resmi Beroperasi di Papua

MIX.co.id - Berkolaborasi dengan Pertamina International Shipping (PIS) dan Yayasan Dokter Peduli (doctorSHARE), Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II resmi beroperasi di area Distrik Seget, Sorong, Papua Barat.

RSA Nusa Waluya II akan beroperasi setiap hari, mulai 7 Desember 2023 hingga 21 Januari 2024 mendatang. Pelayanan kesehatan yang dihadirkan RSA Nusa Waluya II itu tanpa pungutan biaya dan ditargetkan mampu melayani hingga 7.000 pasien.

Program kolaborasi PIS dan doctorSHARE ini merupakan rangkaian kegiatan program “BerSEAnergi untuk Laut” PIS, yang merupakan program tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir dan mendukung kelestarian laut. Hal ini sejalan dengan komitmen PIS dalam pencapaian ESG, khususnya pada aspek sosial dan Sustainable Development Goals (SDGs) poin ke-3 terkait kesehatan yang baik dan kesejahteraan dan poin ke-10 tentang mengurangi kesenjangan.

“Kolaborasi ini merupakan wujud komitmen PIS untuk mendukung kesejahteraan masyarakat di kawasan pesisir dan kepulauan. Sinergi yang baik antara PIS dan doctorSHARE kami harap ke depannya akan terus berlanjut untuk memberikan akses kesehatan yang lebih luas kepada masyarakat di berbagai kepulauan Indonesia,” terang Corporate Secretary PIS Muh. Aryomekka Firdaus.

Ditambahkan Managing Director doctorSHARE Tutuk Utomo Nuradhy, pihaknya memilih Distrik Seget sebagai tempat bersandar karena wilayah tersebut cukup terisolasi secara geografis, sedangkan kebutuhan perawatan medis juga cukup tinggi. Layanan kesehatan mumpuni paling dekat hanya ada di Sorong yang membutuhkan waktu tempuh selama tiga jam dengan biaya transportasi yang cukup mahal.

Menurutnya, layanan rumah sakit apung doctorSHARE juga diberikan hanya kepada suatu komunitas atau wilayah yang sangat membutuhkan. Untuk itu, ia menjamin semua biaya perawatan gratis. Masyarakat tak perlu mengeluarkan uang sepeserpun.

"Layanan kami sama sekali tak dipungut biaya. Sejak berdiri sampai saat ini, kami berkomitmen untuk selalu berusaha memastikan bahwa masyarakat di tempat kami melayani adalah masyarakat yang paling membutuhkan. Secara ekonomi dan geografis mereka ada tantangan, maka kami hadir berikan solusi kesehatan tanpa dipungut biaya," paparnya.

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)