Sambut Ramdhan, WOM Finance Wakafkan 1.300 Al-Quran ke Pondok Pesantren

Menyambut Ramadhan tahun ini, PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk. (WOM Finance) menggelar kegiatan Corporate Social Responsibilty (CSR) dengan mewakafkan atau membagikan Al-Quran ke Pondok Pesantren.

Objektifnya, untuk mendorong keutamaan membaca dan mengkhatamkan Al-Quran selama Ramadhan. Termasuk, membentuk karakter masyarakat, khususnya kaum muslim Indonesia, agar menjadi insan yang menjunjung nilai spiritual dalam bermasyarakat. Sejatinya, dengan karakter keimanan individu yang kuat, maka dapat membentuk karakter masyarakat terbaik.

WOM Finance Cabang Kemayoran membagikan Al-Quran berjumlah 50 buah di Pondok Pesantren Istana Alquran Sirrul Asror di Klender, Jakarta Timur. Selain membagikan Al-Quran, WOM Finance juga memberikan bingkisan kepada siswa tidak mampu dan membagikan sembako bagi masyarakat tidak mampu dan yang terdampak Covid-19.

Penyerahan bantuan Al-Quran diserahkan langsung oleh Swito S. Sitompul, Deputy Business Unit Head WOM Finance Regional Jakarta Tangerang Serang (Jatase) dengan didampingi oleh Tarmani, Branch Head WOM Finance Cabang Kemayoran, kepada KH. Syarif Matnadjih selaku pengurus Panti Asuhan Istana Alquran Sirrul Asror.

"Kami mendapatkan amanah untuk menjalankan program Corporate Social Responsibility dengan menyalurkan Al-Quran di wilayah Jakarta Timur. Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi umat muslim sekitar Pondok Pesantren. Semoga keberadaan WOM Finance dapat semakin maju dan berkembang sehingga mampu memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat," harap Swito.

Selain di Kudus, pembagian Al-Quran juga dilakukan secara bertahap di 20 kota lain di Indonesia, yaitu Pekalongan, Rangkas Bitung, Kudus, Majalengka, Garut, Kuningan, Karawang, Jepara, Gresik, Bojonegoro, Pasuruan, Bagan Batu, Tebing Tinggi, Dumai, Bengkulu, Pangkal Pinang, Tuhu Mulyo, Tenggarong, Samarinda, dan Pare-Pare. "Total Al-Quran yang dibagikan WOM Finance selama CSR Ramadhan 1441 H ini sebanyak 1.300 Al-Quran," pungkas Swito.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)