Corporate Social Initiative

Mengusung Misi Kemanusiaan, Ini Inisiatif yang Dilakukan Maharani Kemala Foundation

MIX.co.id – Sukses menjalankan bisnis kecantikannya dengan merek MS Glow, pada Juli 2021 lalu, Maharani Kemala berinisiatif membentuk yayasan non profit, Maharani Kemala Foundation (MKF). Yayasan non profit ini merupakan wujud kepedulian Maharani terhadap masyarakat yang membutuhkan pertolongan.

“Sudah sejak lama aku selalu ingin berbagi antar sesama. Dengan begitu, aku bisa membantu orang-orang yang memang membutuhkan pertolongan. Apalagi di tengah pandemi seperti ini,” cerita perempuan kelahiran Gianyar, Bali, 3 September 1988 itu tentang alasannya membentuk MKF.

Sampai saat ini, MKF telah sukses menjalankan sejumlah program bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Ada 7 program bantuan yang sudah dilaksanakan oleh Maharani dan tim MKF. Ketujuh program itu adalah Program Paket Isoman di 33 Kota dengan total 2.638 paket yang tersalur; Program Paket Sembako di Bali dan sudah 2.050 yang tersalur; Program Pemberian Oximeter bagi masyarakat yang membutuhkan; Program Bantuan 1 unit ambulance untuk masyarakat di pulau Bali; Program Bantuan Pemberian Kursi Roda; 1.000 Vaksin untuk masyarakat Bali; dan Program Pembagian Kasur Gratis untuk masyarakat yang membutuhkan.

Dalam menjalankan berbagarai program bantuan ke masyarakat itu, MKF bekerja sama dengan beberapa instansi dan yayasan lain. “Dalam penyaluran bantuan, kami bekerja sama dengan beberapa pihak seperti Polda Bali, Urban Company, MS Glow, MS Glow Clinic, Urban Air, Bank Urban, Urban Express, JNE, komunitas-komunitas yang ada di Bali, beberapa Rumah Sakit, termasuk dengan sekitar 40 yayasan serta panti asuhan di Bali,” ujarnya.

Ditambahkan Fita Fitri, Ketua Yayasan MKF, MKF berharap dapat terus berkontribusi memberikan bantuan bagi masyarakat, agar kehidupan menjadi lebih baik. “Besar harapan kami semoga semua bantuan yang MKF berikan bermanfaat demi kemajuan bangsa dan negara,” pungkasnya.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Ramaikan Pasar Kuliner di Indonesia, Ayam Cap Nikmat dan Jus Aja! akan Buka Peluang Kemitraan

MIX.co.id - PT Mitra Boga Ventura (MBV Group) resmi meluncurkan brand kuliner terbarunya, Ayam Cap…

1 day ago

Sharp Umumkan Pemenang Program “Sharp Lovers Day-Fiestapora”

MIX.co.id - Program "Sharp Lovers Day-Fiestapora" baru saja berakhir pada penghujung Maret 2024 lalu. Sukses…

2 days ago

MGID Raih Penghargaan “Asia-Pacific Stevie Awards 2024”

MIX.co.id - Platform periklanan global MGID berhasil menyabet penghargaan Bronze Stevie® Awards di ajang "Asia-Pacific…

2 days ago

MPMInsurance Edukasi Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan

MIX.co.id – Perusahaan asuransi umum MPMInsurance, anak perusahaan PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk. mengedukasi pentingnya…

2 days ago

Kinerja Solid, Prudential Tumbuh 15 Persen Sepanjang 2023

MIX.co.id – Kinerja apik berhasil ditorehkan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dan PT Prudential…

2 days ago

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Hadirkan Kategori Baru

MIX.co.id - Program "PropertyGuru Indonesia Property Awards" akan kembali digelar pada 23 Agustus 2024 mendatang…

2 days ago