Branding

Cara Sriwijaya Air Group Membangun Brand Experience

Demi meningkatkan layanan dan membangun brand experience kepada seluruh pelanggannya, Sriwijaya Air Group merilis layanan baru, SJ In-flight Entertainment.

Layanan baru tersebut dihadirkan dalam bentuk jaringan nirkabel di dalam pesawat yang dapat diakses oleh seluruh pelanggan dengan menggunakan fasilitas Wifi pada ponsel atau laptop. Selanjutnya, pelanggan dapat menikmati beragam konten menarik, mulai dari Video (movies dan TV shows), musik video, games, program anak anak, berita, e-magazine, hingga aplikasi chatting antar sesama pelanggan di pesawat yang sama di atas ketinggian 35.000 kaki. Tak hanya pelanggan Sriwijaya Air, pelanggan Nam Air pun dapat menikmati layanan baru tersebut.

Di sela-sela Grand Launching SJ In-flight Entertainment pada akhir Januari ini (30/1), Direktur Utama Sriwijaya Air Joseph Adriaan Saul mengungkapkan bahwa langkah itu menjadi salah satu upaya dari perusahaan untuk meningkatkan layanan kepada seluruh pelanggan, baik Sriwijaya Air maupun Nam Air. “Layanan baru ini dapat dinikmati secara cuma-cuma di 52 armada milik Sriwijaya Air Group,” jelasnya.

Terkait layanan SJ In-flight Entertainment, Joseph menegaskan, Sriwijaya Air dan Nam Air tentunya tetap memperhatikan aspek keselamatan penerbangan. Itu sebabnya, guna menghindari adanya indikasi membahayakan serta tetap beroperasi sesuai dengan peraturan, maka proses pemasangan layanan ini juga melibatkan regulator.

“Setiap perangkat yang terpasang pada kabin pesawat, kami telah diperiksa oleh Direktorat Kelaikudaraan dan Pengoperasioan Pesawat Udara (DKUPPU), Kementerian Perhubungan Republik Indonesia,” akunya.

Dalam menghadirkan layanan SJ In-flight Entertainment, Sriwijaya Air bekerja sama dengan PT Dua Surya Dinamika yang juga dikenal dengan AirFi Indonesia dalam pengadaan on-board device dan penyediaan konten.

Dituturkan Satish Mahtani, Direktur Utama PT Dua Surya Dinamika, “Sistem kami adalah yang terbaru dan mutakhir dalam industri Penerbangan. AirFi dirancang untuk berfungsi dengan perangkat genggam dalam bentuk atau merek apa pun. Sistem kami juga kompatibel dengan berbagai operating system seperti iOS, Android, Windows, BBM, Linux dan lainnya. Ditambah dengan konten yang beragam dan up to date, SJ In-flight Entertainment menjadikan passenger experience sebagai prioritas.”

Lebih lanjut ia mengklaim bahwa Sriwijaya Air Group adalah Maskapai Penerbangan Indonesia pertama yang menyediakan in-flight entertainment kepada penumpangnya melalui streaming nirkabel. “Dan dengan instalasi lengkap pada semua pesawatnya, dengan bangga saya mengatakan Sriwijaya Air Group adalah yang pertama di Asia Tenggara. Pemasangan SJ In-flight Entertainment di seluruh armada Sriwijaya Air akan dilakukan pada akhir Februari 2019,” tutup Satish.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Ramaikan Pasar Kuliner di Indonesia, Ayam Cap Nikmat dan Jus Aja! akan Buka Peluang Kemitraan

MIX.co.id - PT Mitra Boga Ventura (MBV Group) resmi meluncurkan brand kuliner terbarunya, Ayam Cap…

1 day ago

Sharp Umumkan Pemenang Program “Sharp Lovers Day-Fiestapora”

MIX.co.id - Program "Sharp Lovers Day-Fiestapora" baru saja berakhir pada penghujung Maret 2024 lalu. Sukses…

2 days ago

MGID Raih Penghargaan “Asia-Pacific Stevie Awards 2024”

MIX.co.id - Platform periklanan global MGID berhasil menyabet penghargaan Bronze Stevie® Awards di ajang "Asia-Pacific…

2 days ago

MPMInsurance Edukasi Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan

MIX.co.id – Perusahaan asuransi umum MPMInsurance, anak perusahaan PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk. mengedukasi pentingnya…

2 days ago

Kinerja Solid, Prudential Tumbuh 15 Persen Sepanjang 2023

MIX.co.id – Kinerja apik berhasil ditorehkan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dan PT Prudential…

2 days ago

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Hadirkan Kategori Baru

MIX.co.id - Program "PropertyGuru Indonesia Property Awards" akan kembali digelar pada 23 Agustus 2024 mendatang…

2 days ago