Langkah McD Memperkuat Brand Heritage Big Mac

Di pasar global, McDonald's (McD) dikenal sebagai resto yang memiliki produk legendaris Big Mac. Sebagai salah satu brand heritage sekaligus backbone korporat, McDonald's pun tampak serius dalam menggelar ulang tahun Big Mac yang ke-50, yang jatuh di tahun ini. Salah satunya, diwujudkan lewat peluncuran MacCoin, mata uang global pertama edisi terbatas mulai 2 Agustus 2018 di seluruh dunia.

Dengan MacCoin, pelanggan dapat berbagi, mengoleksi, dan menukarkannya untuk mendapatkan Big Mac gratis di restoran McDonald's di lebih dari 50 negara yang berpartisipasi. Dan, Indonesia menjadi salah satu negara yang turut berprestasi dalam program ini.

Dijelaskan Michael Hartono selaku Maketing, Communication & CBI McDonald’s Indonesia, keputusan McDonald's Indonesia untuk berpartisipasi pada kampanye global MacCoin, karena ingin meningkatkan brand awareness dari Big Mac. "Harapannya, kalau konsumen ingin makan burger, maka mereka langsun pilih Big Mac," ujar Michael, yang menyebutkan kontribusi Big Mac terhadap total revenue McDonald's di Indonesia tercatat signifikan.

Melalui MacCoin, McDonald's ingin menawarkan brand experience sekaligus memorable event kepada pelanggannya. Lantaran, pasca lima dekade hadir di dunia, McDonald's untuk pertama kalinya merilis MacCoin dengan lima desain berbeda, yang menunjukkan identitas khusus di setiap dekadenya. Lima desain MacCoin tersebut juga dapat dijadikan item koleksi.

Dijelaskan Kitson Choong, Managing Director McDonald’s Indonesia, pada dekade pertama (1968-1978), desain berfokus pada nuansa tahun 70-an, yakni dengan menampilkan flower power yang menjadi tren pada era tahun 70-an. Memasuki dekade kedua (1978-1988), desain menampilkan era tahun 80-an dengan mengacu pada perkembangan pop art.

Pada dekade ketiga (1988-1998), desain mengarah pada bentuk yang abstrak dan berani yang mendefinisikan era 90-an. Pada dekade keempat (1998-2008), desain menampilkan era awal tahun 2000-an yang berfokus pada masa perkembangan teknologi yang berada di garis depan pada pergantian abad.

Selanjutnya, pada dekade kelima (2008-2018), desain berfokus pada era 2010-an, yang merayakan perkembangan Big Mac dalam 10 tahun terakhir dan memberi perhatian khusus pada evolusi komunikasi.

"Selain itu, tujuh bahasa yang ditampilkan dalam berbagai desain MacCoin mewakili banyak negara yang berpartisipasi dalam perayaan ulang tahun Big Mac ke-50, yakni bahasa Arab, Inggris, Indonesia, Mandarin, Portugis, Prancis, dan Spanyol. Lebih dari 6,2 juta MacCoin akan didistribusikan secara global di lebih dari 50 negara, termasuk Indonesia," ujar Kitson Choong.

Di Indonesia, Michael memaparkan, keseruan perayaan 50 tahun Big Mac dan program MacCoin ini telah dimulai sejak tanggal 31 Juli, dimana Armored Truck (truk lapis baja) akan roadshow ke beberapa restoran McDonald’s untuk mendistribusikan kantung uang berisi MacCoin. Kantung uang tersebut akan disimpan di dalam brankas dengan keamanan khusus. Indonesia akan menerima sebanyak 65.800 keping MacCoin yang akan disebar di semua restoran McDonald’s di seluruh Indonesia.

Pelanggan yang melihat Armored Truck bisa ikut dalam foto kontes dengan cara melakukan swafoto dengan latar belakang Armored Truck, dan mempostingnya di Instagram dengan mention @McDonaldsID dan hashtag #BigMac50 #BigMac50Tahun #MacCoin. Lima pemenang dengan foto dan caption menarik akan memenangkan album ekslusif 1 full set MacCoin.

"Pelanggan di Indonesia sudah bisa mendapatkan MacCoin pada saat MacCoin diluncurkan resmi tanggal 2 Agustus nanti. Konsumen bisa mendapatkan MacCoin dengan membeli Paket Hemat Big Mac Large, mulai pukul 11.00 hingga 05.00 waktu setempat dari tanggal 2 hingga 7 Agustus 2018, selama persediaan masih ada. MacCoin dapat ditukarkan dengan 1 Big Mac a la carte gratis mulai 8 Agustus hingga akhir tahun 2018 di seluruh McDonald’s di semua negara yang berpartisipasi," jelas Michael.

Untuk 50 penukar MacCoin pertama di setiap restoran di Indonesia, sambung Michael, McDonald’s akan memberikan tak hanya Big Mac, tapi juga berikut kentang dan minuman. MacCoin hanya diberikan untuk pembelian di restoran dan Drive-Thru. Sementara itu, konsumen yang membeli lewat McDelivery melalui telepon 14045, website, aplikasi mobile atau layanan pesan antar online, tidak akan mendapatkan MacCoin," tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)