Sambut Liburan, Pluit Village Mall Gelar “Dora The Explorer Discovery Adventure”

Sukses mendatangkan karakter animasi Shaun The Sheep dan Sponge Bob di tahun sebelummya, tahun ini, untuk ketiga kalinya, Pluit Village Mall kembali menghadirkan karakter animasi Dora. Dikemas melalui program “Dora The Explorer Discovery Adventure”, Pluit Village Mall mendatangkan karakter Dora dan sahabatnya, Boots.

Selama lebih dari sebulan, 24 Mei hingga 30 Juni 2019, main atrium Pluit Village Mall akan menyajikan serangkaian kegiatan untuk anak-anak yang tengah memasuki libur sekolah. Antara lain, play ground, meet and greet bersama Dora dan Boots, hingga aneka kompetisi seperti lomba fashion show, mewarnai, dan sebagainya. Di program tersebut, Pluit Village Mall menargetkan pengunjung mencapai 1 juta selama sebulan.

Dikatakan Direktur Pluit Village Mall Anderson Chong, program mendatangkan karakter animasi pada momentum libur sekolah atau Lebaran tercatat efektif dalam meningkatkan jumlah pengunjung. Termasuk, meningkatkan penjualan para tenant. “Oleh karena itu, untuk ketiga kalinya, di tahun ini, kami mendatangkan karakter animasi di Pluit Village Mall,” ucapnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa program “Dora The Explorer Discovery Adventure” merupakan hasil kerja sama Pluit Village Mall dengan MNC Licensing. “Alasan kami memilih karakter Dora, karena karakter Dora cukup ditunggu-tunggu oleh pengunjung Pluit Village. Tidak hanya lucu, karakter petualang Dora yang pintar akan menjadi nilai plus tersendiri bagi anak-anak dan memberikan edukasi yang cukup baik bagi anak Indonesia,” ujarnya.

Dalam rangkaian program “Dora The Explorer Discovery Adventure”, para pengunjung dapat membawa anak-anak untuk berpetualang dan bermain dalam arena permainan Discovery Kids Playground. Wahana ini dapat dikunjungi setiap harinya dengan harga tiket masuk Rp 40.000 (Senin-Jumat) dan Rp 50.000 (Sabtu/Minggu/hari Iibur Nasional) selama periode event berlangsung.

“Untuk mengikuti Meet & Greet dengan Dora dan Boots, pengunjung cukup berbelanja minimum Rp 500.000 di seluruh tenant Pluit Village Mall. Pengunjung juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah langsung berupa official merchandise Dora The Explorer yang tersedia, seperti payung, sling bag, dan backpack untuk setiap transaksi minimum Rp 800.000 (dengan OVO) atau Rp 1.000.000 (pembayaran non-OVO) di seluruh tenant Pluit Village Mall,” lanjutnya.

Ia mengimbuhkan, liburan sekolah kali ini juga bertepatan dengan bulan Ramadan. Untuk itu, selama Ramadan, Pluit Village Mall juga menyediakan berbagai hiburan spesial seperti El Tanoura, Rampak Bedug, Nasyid Acapella, Voice Of Ramadhan, Hajir Barawis, dan Gambus Trio setiap Sabtu dan Minggu.

“Kami juga menghadirkan program belanja Jakarta Great Sale 2019 dengan mengadakan Great Day Sale yang berlangsung selama dua hari, yakni 25-26 Mei 2019 dengan promo belanja hingga 70%, Cashback, Voucher, hingga hadiah menarik lainnya. Program ini tentu menarik bagi para orang tua,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)