Kolaborasi elevenia dan OLX Gelar Program #UpgradeJadiHepi

elevenia (Ki-Ka) Daniel Tumiwa Chief Executive Officer OLX dan James Lee - Chief Executive Officer elevenia dalam peresmian kerja sama antara elevenia dan OLX dalam program #UpgradeJadiHepi selama festive season 2016.

Awal Juni 2016 ini, dua pemain besar e-commerce Indonesia, elevenia dan OLX resmi berkolaborasi dengan meluncurkan program bertajuk #UpgradeJadiHepi. Selain dalam rangka memanfaatkan festive season untuk mendorong penjualan, ini juga sebagai upaya kedua e-commerce dalam meningkatkan rasa percaya konsumen untuk berbelanja online.

“Bagi kami, program #UpgradeJadiHepi menandai dimulainya hubungan yang erat antara elevenia dan OLX. Kami percaya kemitraan ini akan memperluas pangsa pasar, baik untuk elevenia maupun OLX,” ujar James Lee, Chief Executive Officer elevenia.

Lebih lanjut lagi ia mengatakan bahwa program #UpgradeJadiHepi ini juga sangat tepat dijalankan bersamaan dengan mulainya bulan Ramadhan. “Kami percaya bahwa di bulan penuh berkah ini, kebutuhkan konsumen akan semakin beragam, dan kami sebagai pemain e-commerce, mencoba memberikan fasilitas dalam pemenuhan kebutuhan tersebut.”

Senada dengan James, Daniel Tumiwa, Chief Executive Officer OLX, juga menuturkan, “Kemitraan dua pemain e-commerce antara elevenia dan OLX bisa menjadi benchmark bagi kita semua bahwa semakin banyaknya rasa percaya pada masyarakat kepada industri e-commerce. Ini juga merupakan sebagai salah satu tanda kemajuan dari perkembangan dunia e-commerce di Indonesia,”

Adapun program yang ditawarkan dalam kemitraan ini bertajuk #UpgradeJadiHepi, yang akan digelar mulai hari ini 13 Juni 2016 hingga 25 Juli 2016. Program ini akan membagikan voucher belanja elevenia, kepada para seller OLX yang melakukan pemasangan iklan di fitur premium listing. Voucher belanja ini bisa digunakan untuk bertransaksi di elevenia. Tentunya ini sejalan dengan misi OLX untuk mengganti barang lama menjadi barang baru.

“Sudah saatnya para pemain e-commerce meluncurkan program kemitraan. Bukan hanya mengenai transaksi, namun juga rasa percaya konsumen terhadap industri e-commerce, terutama para pemainnya, akan terus meningkat. Hal ini tentunya akan berimbas baik pada bisnis yang berjalan ke depannya,” tambah Daniel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)