MIX.co.id - Pasca melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) atau IPO (Initial Public Offering) pada Juli 2021, PT Trimegah Karya Pratama Tbk. atau lebih dikenal dengan Ultra Voucher (UV), berhasil mencatatkan Kinerja positif. Pada tahun 2021, revenue Ultra Voucher mencapai Rp 939 miliar. Itu artinya, naik hampir tiga kali lipat.
Dituturkan Direktur PT Trimegah Karya Pratama Tbk. Riky Boy H. Permata, dalam acara Editor Luncheon 2023 di Swisbell Hotel, Jakarta, pada hari ini (22/2), “Sebagai perusahaan pelopor dan agregator voucher di Indonesia, kami memiliki pencapaian peningkatan revenue yang sangat baik pasca melantai di BEI. Pada 2021, revenue kami mencapai Rp 939 miliar. Kinerja positif ini terus berlanjut di 2022. Berdasarkan hasil kinerja pada semester satu tahun 2022, terjadi peningkatan laba bersih sebesar 192%. Tahun 2022, proyeksi pendapatan belum teraudit perusahaan berada di angka Rp 1,2 triliun.”
Oleh karena itu, ia optimis meski 2023 diterpa isu resesi global, Ultra Voucher tetap akan meraih pencapaian dan pertumbuhan kinerja positif. “Meskipun di tengah situasi ekonomi global yang tidak pasti dengan adanya isu resesi ekonomi, di tahun 2023 ini kita tetap optimis dengan serangkaian one stop solution Ultra Voucher, yang mencakup pelanggan B2C (Business to Consumer) dan B2B (Business to Business),” ucapnya.
Lebih jauh ia menjelaskan, optimisme tersebut diwujudkan melalui berbagai inovasi yang Dihadirkan Ultra Voucher. Mulai dari menyajikan tampilan (user interface) yang baru, hingga merilis fitur aplikasi terbaru.
Selain itu, Ultra Voucher juga massif melakukan edukasi pasar melalui platform digital. “Karena selama ini transaksi di Ultra Voucher 50-60% melalui digital, maka saat ini, kami fokus edukasi maupun kampanye melalui platform digital. Ke depan, secara bertahap, kami juga akan menggandeng KOL (Key Opinion Leader) hingga brand ambassador,” lanjut Riky, yang menyebutkan bahwa Ultra Voucher sudah memiliki 600 merchant di seluruh Indonesia dan sudah ekspansi ke luar negeri seperti Singapura.
Ditambahkan Hady Kuswanto, Direktur Utama PT Trimegah Karya Pratama Tbk., semakin berkembangnya teknologi saat ini mendorong semakin banyaknya masyarakat yang cerdas dan aktif dalam mencari berbagai penawaran berbelanja dengan lebih hemat dan praktis melalui pembelian voucher.
Oleh karena itu, Ultra Voucher meluncurkan tampilan (user interface) dan fitur aplikasi terbarunya seperti fitur favorite merchant, direct scan on merchant, customize category, dual-language, fleksibilitas metode pembayaran, algoritma pintar untuk seleksi penggunaan voucher, artikel UV, dan berbagi promo atau merchant ke bestie dengan lebih mudah.
“Dengan adanya pembaruan pada aplikasi Ultra Voucher, diharapkan penggunaan voucher semakin diminati dan dicari oleh masyarakat untuk mendapatkan transaksi yang lebih menguntungkan melalui berbagai macam promo dan diskon yang selalu ditawarkan oleh brands,” urai Hady.
Saat ini, Ultra Voucher telah memiliki solusi catalog service dan loyalty yang dapat memberikan nilai tambahan bagi perusahaan-perusahaan yang ingin memiliki fitur katalog voucher dengan lebih mudah. Ultra Voucher juga telah memiliki 300 pelanggan perusahaan, 500.000 pengguna aktif aplikasi Ultra Voucher.
Ultra Voucher juga tersedia bagi puluhan juta pengguna lainnya, yang terdaftar pada platform e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Blibli dan Lazada, serta juga berbagai aplikasi digital atau mobile banking bank BCA dan Sinar Mas serta loyalty point bank dan perusahaan lainnya.