Brand Activation

Tahun ini, “New Balance Run On” Targetkan 4.500 Peserta Lari

Sukses digelar pada 2017 lalu, “New Balance Run On Indonesia” kembali dihelat pada tahun ini. Event lari kali ini menargetkan 4.500 peserta. Itu artinya, naik dibandingkan tahun lalu yang jumlah peserta larinya mencapai 4.000. “New Balance Run On” kali ini akan digelar pada 23 September 2018 mendatang di kawasan Alam Sutera.

Dijelaskan Ade Sarah, General Manager MAA, tahun ini “New Balance Run On’ mengusung konsep jarak lari 8+1KM. “Pelari akan berlari dengan jarak utama sejauh 8 KM. Selanjutnya, mereka diberi tantangan untuk menambah jarak lari sejauh 1KM. Ada special award bagi yang berhasil menyelesaikan tantangan tersebut,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, jarak lari +1 KM mengandung filosofi bahwa garis finish bukanlah akhir dari perjalanan para pelari. “Melainkan, sebuah tantangan baru dengan adanya tambahan jarak lari di ujung garis finish. Tidak mengenal batas, tidak pernah berhenti, dan berlari ke arah yang lebih baik lagi,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, New Balance Indonesia juga merilis koleksi terbarunya, Fresh Foam Beacon. Seri terbaru tersebut akan menambah koleksi sepatu yang dilengkapi dengan data-driven cushioning, yang merupakan salah satu keunggulan dari sepatu lari New Balance.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Ramaikan Pasar Kuliner di Indonesia, Ayam Cap Nikmat dan Jus Aja! akan Buka Peluang Kemitraan

MIX.co.id - PT Mitra Boga Ventura (MBV Group) resmi meluncurkan brand kuliner terbarunya, Ayam Cap…

1 day ago

Sharp Umumkan Pemenang Program “Sharp Lovers Day-Fiestapora”

MIX.co.id - Program "Sharp Lovers Day-Fiestapora" baru saja berakhir pada penghujung Maret 2024 lalu. Sukses…

2 days ago

MGID Raih Penghargaan “Asia-Pacific Stevie Awards 2024”

MIX.co.id - Platform periklanan global MGID berhasil menyabet penghargaan Bronze Stevie® Awards di ajang "Asia-Pacific…

2 days ago

MPMInsurance Edukasi Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan

MIX.co.id – Perusahaan asuransi umum MPMInsurance, anak perusahaan PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk. mengedukasi pentingnya…

2 days ago

Kinerja Solid, Prudential Tumbuh 15 Persen Sepanjang 2023

MIX.co.id – Kinerja apik berhasil ditorehkan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dan PT Prudential…

2 days ago

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Hadirkan Kategori Baru

MIX.co.id - Program "PropertyGuru Indonesia Property Awards" akan kembali digelar pada 23 Agustus 2024 mendatang…

2 days ago