Ambisi Sharp Menjadi Market Leader di Pasar LED TV

Ambisi PT Sharp Electronics Indonesia untuk menjadi pemimpin pasar LED TV di Tanah Air makin menguat. Hal itu dilatarbelakangi kinerja penjualan LED TV Sharp yang mengalami pertumbuhan cukup signifikan. Ya, pada April 2017, Sharp sukses membukukan pangsa pasar 17,5% di pasar LED TV, di mana sebelumnya hanya 11%. Padahal, kondisi ekonomi dan pasar elektronik nasional masih belum bersahabat.

Oleh karena itu, sampai akhir tahun ini, Sharp terhitung berani mematok pangsa pasar LED TV-nya di angka 20%. Bahkan, di tahun 2018, Sharp berambisi menjadi market leader di pasar LED TV dengan perolehan pangsa pasar 25%.

Lantas, apa yang Sharp lakukan untuk mencapai ambisi tersebut? Dijawab Andrew Gultom, Product Strategy Assistant General Manager PT Sharp Electronics Indonesia, Sharp meluncurkan tiga seri TV easy smart sekaligus pada awal Juni ini. Ketiganya merupakan salah satu upaya Sharp dalam menjawab pergeseran perilaku sekaligus gaya hidup konsumen Indonesia yang lebih menyukai TV berlayar besar.

Televisi dengan layar berukuran besar, diakui Andrew, menjadi pilihan masyarakat urban guna mendapatkan kepuasan dalam menonton serta memaksimalkan fungsi televisi mereka. "Melihat peluang tersebut, kami pun menambahkan jajaran televisi Sharp terbaru dengan ukuran layar besar yang sudah dimiliki sebelumnya. Tentunya dengan kemudahan untuk mengakses tiga aplikasi hiburan favorit konsumen saat ini, yaitu internet browser, YouTube, dan Netflix dengan satu sentuhan yang terintegrasi langsung dalam remote televisi," paparnya.

Tiga aplikasi hiburan dengan ribuan tontonan dalam satu perangkat, diyakini Andrew, menjadi andalan jajaran televisi terbaru dari Sharp yang juga disebut dengan fitur Easy Smart. "Tanpa harus direpotkan dengan menekan beragam tombol pada remote televisi untuk menuju saluran yang dituju, konsumen dapat dengan mudah mencari tombol YouTube dan Netflix yang dirancang khusus pada panel remote dan telah dibenamkan di awal," tambahnya.

Untuk tiga seri smart TV terbarunya itu, Sharp mematok angka penjualan yang cukup optimistis. Yakni, 8.000 unit untuk 45 inchi, 22.000 unit untuk 50 inchi, dan 3.000 unit untuk 60 inch. "Range harga yang kami tawarkan untuk tiga seri terbaru dari smart TV ini pun tercata kompetitif, yakni mulai dari Rp 6 juta hingga Rp 20 juta," pungkas Andrew, yang menyebutkan bahwa Sharp juga merilis dua seri non-Smart TV-nya pada awal Juni ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)