Bluebird Hadirkan Program Kepemilikan Sepeda Motor Listrik bagi Pengemudi

MIX.co.id - Bluebird menjalin kemitraan strategis dengan Volta dan BRI Finance melalui program kepemilikan sepeda motor listrik bagi pengemudi, pada awal tahun ini. Melalui program tersebut, pengemudi dan karyawan Bluebird berkesempatan membeli sepeda motor listrik Volta yang dibanderol mulai Rp 9,95 juta dengan cicilan ringan hingga 24 bulan dari BRI Finance.

Diungkapkan Adrianto Djokosoetono, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk., yang akrab disapa Andre, kerja sama ini adalah bagian dari visi keberlanjutan Bluebird untuk menciptakan masa depan yang lebih baik melalui pilar BlueSky dan BlueLife.

“Setelah mengadopsi taksi listrik pada 2019, komitmen menciptakan langit biru kami perkuat dengan mengajak pengemudi untuk berkontribusi terhadap lingkungan. Untuk itu, kami menggandeng produsen sepeda motor listrik dengan skema pembiayaan yang memudahkan. Sehingga melalui program ini kami menjalankan pilar BlueSky dan BlueLife sekaligus," ucap Andre.

Dengan menggunakan sepeda motor listrik dalam mobilitas harian, lanjutnya, pengemudi diharapkan membiasakan perilaku ramah lingkungan yang dapat berkontribusi mengurangi emisi karbon sesuai dengan visi Keberlanjutan Bluebird.

Ditambahkan Andre, program itu akan dilakukan juga di wilayah operasional Bluebird lainnya. “Selain Jakarta, kami berencana untuk memperluas program ini ke kota-kota lain dengan berbagai mitra strategis. Dengan bertambahnya jumlah pengemudi pengguna sepeda motor listrik, kami harap dampaknya akan lebih besar dan berkelanjutan,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)