Canon Luncurkan Glossy Photo Paper

Setelah kamera digital, kamera profesional dan printer, Canon terus melakukan perluasan pasar lewat peluncuran produk Canon Glossy Photo Paper GP – 508. produk ini merupakan kertas foto (photo paper) yang diklaim super premium dan economical. “Walaupun sekarang marak foto yang disimpan secara digital tapi kebutuhan untuk mencetak foto juga memiliki demandnya sendiri,” sebut Monica Aryasetiawan, Division Manager Canon Consumer System Products, PT Datascrip.

canon

"Glossy photo paper GP-508 merupakan kertas foto glossy yang cocok untuk kebutuhan cetak foto sehari-hari,” terang Monica. Mengingat pentingnya kebutuhan mencetak foto, membuat Canon menghadirkan photo paper yang menawarkan photo papet sekelas laboratorium cetak profesional.

“Mungkin memang saat ini budaya mencetak foto sudah memudar karena dinilai tidak praktis, ditambah lagi album foto online pun bertebaran. Namun, harus diingat bahwa semua data yang kita simpan di digital itu bisa hilang dalam sekejap. Karena itu, kampanye untuk mencetak foto lewat peluncuran Canon Glossy Photo Paper dilakukan untuk memberikan kesadaran akan pentingnya mencetak foto,” sebut Merry Harun, Canon Division Director PT Datascrip.

Melalui distributornya di Indonesia, PT Datascrip memasarkan canon Glossy Photo Paper (GP-508) sebagai berikut GP-508 ukuran 4R dengan isi 20 sheet dibanderol Rp 23 ribu, dan isi 100 sheet dibanderol Rp 48 ribu. Sementara untuk GP-508 ukuran A4 dengan isi 20 sheet dibanderol Rp 42 ribu.

Jika biasanya photo paper dijual dengan harga mahal, kali ini Canon menyediakan photo paper dengan harga murah, akan tetapi tak dengan ukuran profesional seperti A3. “Marketnya memang membutuhkan ukuran yang seperti itu, dan demandnya ada,” kata Monica. Untuk semakin menyakinkan pasar, dalam acara peluncuran Canon Glossy Photo Paper GP – 805, para jurnalis yang hadir pun turut diberikan tantangan untuk merasakan hasil print foto. “Warnanya terang, bagus dan hasilnya ok,” imbuh Darto, salah satu jurnalis photo yang hadir. *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)