MIX.co.id – Perusahaan FMCG Coca-Cola Europacific Partners (CCEP) Indonesia, berkomitmen untuk terus mengembangkan strategi bisnis berkelanjutan (sustainability) yang berkontribusi pada kualitas produk dan memiliki peran penting terhadap kepuasan konsumen Indonesia.
“Kami senantiasa berkomitmen untuk membawa dampak positif bagi seluruh pihak yang terkait erat dengan bisnis yang dijalankan,” kata Lucia Karina, Direktur Public Affair Communications dan Sustainability CCEP Indonesia.
Komitmen tersebut dielaborasikan melalui berbagai program berkesinambungan untuk menunjang pengembangan produk yang berkualitas dan lingkungan yang lebih baik. Dalam hal kualitas produk misalnya, perusahaan mengucurkan investasi besar pada sistem dan teknologi manufaktur di seluruh lini bisnis Coca Cola.
Pabrik misalnya, telah menerapkan teknologi pembotolan terkini melalui Affordable Small Sparkling Package (ASSP) yang menggabungkan berbagai bahan material untuk mengurangi penggunaan plastik hingga 40%, sejalan dengan misi perusahaan dalam mempersiapkan fasilitas daur ulang botol plastik, serta pemasangan atap panel surya di pabrik Bekasi 1 yang merupakan bagian dari komitmen dalam pengurangan jejak karbon. Termasuk pula melakukan inovasi produk, yaitu Coca Cola Zero, untuk memenuhi selera dan kebutuhan konsumen yang berbeda.
Untuk memperkuat syarat standar, perusahaan membangun laboratorium penjaminan mutu kualitas produk di setiap pabrik. Salah satunya pada pabrik Bekasi 1 dengan luas 21,8 hektar yang memiliki rangkaian fasilitas berteknologi tinggi untuk menunjang proses manufaktur. Pabrik lainnya ada Sumedang, Semarang, Pasuruan, Bali, Medan, dan Lampung.
“Kami selalu mengedepankan berbagai hal yang memiliki nilai berkelanjutan tinggi terutama pada aspek yang kami percayai memiliki peran krusial pada pengembangan kualitas produk kami, seperti komitmen kepada seluruh mitra, keterlibatan karyawan, kepuasan konsumen, serta menciptakan lingkungan yang lebih baik yang akan berdampak pada konsumen dan masyarakat umum,” imbuh Lucia Karina, dalam acara kunjungan media ke pabrik Bekasi 1 pada Kamis (9/12).
Sementara Triyono Prijosoesilo, Direktur Public Affairs, Communications and Sustainability, Coca Cola Indonesia, mengungkapkan pabrik Coca-Cola di Indonesia telah beroperasi sejak tahun 1932. Sejak saat itu, perusahaan berkontribusi terhadap perkembangan masyarakat, baik sebagai penyedia lapangan pekerjaan, investor, maupun sebagai anggota masyarakat yang berkomitmen memberikan nilai terbaik bagi Indonesia, sesuai dengan visi dan misi perusahaan.
“Coca-Cola memiliki visi Refresh the world and make difference. Kami bersemangat dalam menghadirkan rangkaian pilihan produk minuman yang digemari oleh konsumen dan masyarakat secara luas, menciptakan bisnis yang lebih berkelanjutan, serta bermitra untuk masa depan bersama yang lebih baik bagi masyarakat, komunitas, dan planet ini,” kata Triyono tandas. ()