News Trend

Collabs Bareng NOAH, Kratingdaeng Gelar Kampanye #BebaskanEnergimu

MIX.co.id – Brand minuman energi Kratingdaeng resmi merilis kampanye #BebaskanEnergimu, pada hari ini (9/5), di Jakarta. Melalui kampanye itu, Kratingdaeng ingin menginspirasi masyarakat Indonesia untuk menjadi lebih produktif, penuh energi, semangat dan optimis dalam menjalani hari.


Dalam rangkaian kampanye itu, Kratingdaeng menggandeng grup band NOAH dengan meluncurkan lagu antem #BebaskanEnergimu, yang merupakan hasil gubahan ulang dari lagu populer NOAH, yaitu Cobalah Mengerti.

Dituturkan Ricky Suhendar, Chief Marketing Officer PT Asia Health Energi Beverages, “Kratingdaeng ingin menjadi bagian penting bagi masyarakat Indonesia dalam perjalanan mereka meraih kesuksesan. Karena itu, Kratingdaeng selalu menciptakan kampanye inovatif yang bertujuan untuk membantu produktivitas masyarakat dalam mencapai kesuksesan dalam hidup mereka. Untuk menjadi produktif, lanjutnya, dibutuhkan optimisme dan semangat dalam menjalani proses.”

Sementara itu, terkait pemilihan NOAH, diakui Ricky, karena grup band tersebut dikenal sebagai public figure yang tepat untuk kampanye #BebaskanEnergimu. Selain popular, NOAH juga memiliki target audience yang luas, mulai dari segmen dewasa hingga anak muda.

“NOAH bisa menjadi representasi dari brand kami. Kami berharap masyarakat menyukai lagu #BebaskanEnergimu dan bisa membuat mereka terus bersemangat,” harapnya.

Masih dalam rangkaian kampanye #BebaskanEnergimu, Kratingdaeng juga menggelar konser atau tour bareng NOAH, Kratingdaeng #BebaskanEnergimu, di empat kota di Indonesia, yakni Purwakarta, Makassar, Palembang, dan Sidoarjo.

“Tour bareng ini sudah jalan di Purwakarta dan sambutan masyarakat sangat positif. Kami yakin empat kota tersebut–Purwakarta, Makassar, Palembang, dan Sidoarjo–dapat mempresentasikan semangat positif di Indonesia,” urainya.

Ditambahkan Ariel NOAH, “NOAH sangat senang berkolaborasi dengan Kratingdaeng dalam kampanye #BebaskanEnergimu ini. Kami memiliki visi yang sama seperti dalam karya-karya kami, yaitu semangat dan optimisme dalam menjalani hidup ini.”

Dwi Wulandari

Recent Posts

Jelang Liburan Musim Panas, Vietjet Gelar Program Promo untuk Pelanggan dan Wisatawan

MIX.co.id - Memasuki liburan musim panas, Vietjet menghadirkan program consumer promo untuk para pelanggan loyal…

30 seconds ago

Grand Rakata Residence Hadirkan Klaster Premium Bergaya Skandinavia

MIX.co.id - Pengembang perumahan di kota Cilegon-Banten yang merupakan unit bisnis dari PT Krakatau Sarana…

19 mins ago

Taiwan Expo 2024 Pamerkan Produk Premium Inovatif

MIX.co.id – Taiwan Expo 2024 kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat,…

30 mins ago

Viessmann Luncurkan Vitopure S2-2G, Solusi Atasi Air Tercemar

MIX.co.id – Kasus pencemaran air masih banyak ditemui di sejumlah wilayah Tanah Air. Kondisi ini…

2 hours ago

Grab Business Forum 2024: Bahas Solusi untuk Genjot Produktivitas Bisnis hingga Efisiensi Operasional Perusahaan

Memasuki tahun kelima, Grab Business Forum 2024 hadirkan Wakil Menteri Keuangan Republik Indonesia, Suahasil Nazara…

11 hours ago

Crane Lounge Jakarta Manjakan Pelanggan Lewat Layanan One Stop Solution

MIX.co.id – Crane Lounge Jakarta, lounge ternama yang berlokasi di kawasan Jakarta Utara, menggelar mini…

14 hours ago