News Trend

Dukung Bulan Inklusi Keuangan 2021, Ini yang Dilakukan Blibli

MIX.co.id – Demi mendukung Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2021, Blibli bersama BCA Digital menggelar kegiatan webinar bertajuk “Peran e-Commerce dalam Meningkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan”, pada hari ini (21/10). Program webinar ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Financial Expo (FinExpo) di dalam BIK 2021.

Sejumlah pembicara dihadirkan pada webinar kali ini, Di antaranya, William Hadibowo selaku Vice President of Business Development Blibli dan Edwin Tirta selaku Head of Fund & Service Product Development PT Bank Digital BCA (BCA Digital).

“Inklusi keuangan dapat memberikan manfaat yang besar bagi negara dan masyarakat luas. Mulai dari pembentukan sistem keuangan yang lebih stabil, mewujudkan pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional yang lebih berkelanjutan, hingga mengurangi kesenjangan yang dapat diikuti dengan meningkatnya kesejahteraan dan menurunnya tingkat kemiskinan,” papar Yolanda Nainggolan, Vice President of Public Relations Blibli.

Lebih jauh ia menegaskan, Blibli sangat senang dapat kembali berpartisipasi di BIK 2021, guna melanjutkan peran perusahaan pada edisi sebelumnya. “Berbekal kapabilitas kami sebagai e-commerce dengan ekosistem keuangan terdepan di industri, pada kesempatan ini, Blibli akan memaksimalkan kontribusi perusahaan dalam memberikan kontribusi positif untuk membantu pemerintah mendorong inklusi keuangan di Tanah Air dan menghadirkan manfaatnya bagi masyarakat luas,” ujarnya.

Upaya lain yang telah dilakukan Blibli dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan adalah dengan memperbanyak publikasi konten mengenai literasi dan inklusi keuangan sepanjang bulan Oktober ini. Objektifnya, agar dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap penyelenggaraan BIK 2021. “Blibli juga memberikan laporan perusahaan kepada OJK (Otoritas Jasa Keuangan) yang dapat menjadi insight akan pertumbuhan literasi dan inklusi keuangan di industri e-commerce,” lanjutnya.

Bagi Blibli, kolaborasi multisektoral yang memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menjadi penting untuk mencapai pertumbuhan ekonomi inklusif, selain juga penting untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi.

Hal itu diperkuat dengan temuan dari laporan “Digitalisasi UMKM-Kunci Pertumbuhan Inklusif Perekonomian Indonesia” yang diterbitkan oleh Blibli bersama Harian Kompas dan Boston Consulting Group (BCG) pada Agustus 2021.

Laporan tersebut merangkum perkembangan mitra UMKM Blibli untuk mendapatkan potret terkini dari sektor UMKM, termasuk tantangan yang dihadapi serta kesempatan yang dihadirkan oleh teknologi digital seperti e-commerce. Salah satu temuan menarik dari laporan tersebut menunjukkan bahwa 77% responden UMKM mempekerjakan orang-orang sekitarnya, dengan satu UMKM dapat membuka sekitar lima lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat.

Oleh karena itu, Blibli telah menjalin sejumlah kolaborasi strategis bersama berbagai kementerian untuk terus memajukan sektor UMKM di Indonesia. Salah satunya, berkolaborasi dengan Kementerian Koperasi dan UKM dalam menjalankan inisiatif KUMKM Hub yang mendorong UMKM untuk masuk ke ekosistem digital dan mengoptimalkan penjualan melalui online.

Blibli pun telah berkolaborasi dengan Smesco Indonesia, lembaga resmi di bawah Kementerian Koperasi dan UKM yang bertugas untuk membantu akses pemasaran bagi UKM, dalam menghadirkan program “Kakak Asuh UMKM”, yang merupakan kegiatan pelatihan pengembangan usaha bagi mitra UMKM.

“Selain konsisten menjalin kolaborasi lintas sektor, Blibli juga memaksimalkan ekosistem keuangan dan pembayarannya yang komprehensif untuk mendorong kontribusi perusahaan dalam menumbuhkan inklusi keuangan di Indonesia,” tutupnya.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Pokémon GO City Safari Hadir di Jakarta

(Kiri ke Kanan) Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,…

8 hours ago

Gandeng idEA, SIRCLO Siap Gelar Pameran E-Commerce Terbesar di Indonesia

MIX.co.id – SIRCLO, penyedia solusi omnichannel commerce enabler, kembali menggelar E-Commerce Expo 2024, ajang pameran…

13 hours ago

Pabrik SGM Prambanan Raih Sertifikat Industri Hijau di AIGIS 2024

MIX.co.id - Pabrik SGM Prambanan berhasil memperoleh sertifikat industri hijau di 1st Annual Indonesia Green…

17 hours ago

IM3 Hadirkan Pengalaman Immersive Stasiun IM3 di “Pestapora Bareng IM3 2024”

MIX.co.id - Indosat Ooredoo Hutchison melalui brand IM3 kembali menggelar program Pestapora bareng IM3, mulai…

19 hours ago

Propan Kembali Mengapresiasi Top 10 Pengembang dan Arsitek di Indonesia

MIX.co.id - Propan Raya kembali menjadi Partner pada program "BCI Asia Award 2024. Tahun ini…

19 hours ago

Inisiatif Otsuka Diapresiasi Berkat Program “Bebas Tuberkulosis di Tempat Kerja”

MIX.co.id - Otsuka Indonesia dan Amerta Indah Otsuka berkomitmen untuk menjalankan program Bebas Tuberkulosis di…

20 hours ago