Dukung Ekonomi Berkelanjutan, Tostem Luncurkan PremiAL R100

MIX.co.id - Tostem, bagian dari PT Lixil Aluminium Indonesia, kembali berpartisipasi di pameran IndoBuildTech 2024. Di pameran itu, Tostem menghadirkan paviliun ramah lingkungan dengan berbagai produk terbarunya. Paviliun tersebut mendapat sambutan hangat dari pengunjung selama lima hari berlangsungnya pameran.

Keberadaan wadah pengumpulan sampah plastik, kertas, dan kaleng juga menarik antusiasme pengunjung untuk ikut serta dalam gerakan keberlanjutan. Setelah pameran, sampah terkumpul diolah lebih lanjut oleh komunitas pengelolaan sampah, untuk dijadikan berbagai produk daur ulang yang bisa dipakai kembali.

Bersamaan dengan penggunaan MDF board tanpa finishing, cat dan furnitur daur ulang, serta merchandise dan tableware ramah lingkungan, paviliun Tostem berhasil menekan produksi limbah yang umumnya ditimbulkan sebuah pameran.

"Setelah merayakan 100 Tahun Wawasan Tostem, kami melangkah dengan merumuskan kontribusi yang bisa kami berikan kepada lingkungan 100 tahun ke depan. Oleh karena itu, kami meluncurkan PremiAL R100 yang merupakan profil aluminium 100% daur ulang," jelas Hiro Morokuma, Asia Region Marketing Leader dari LIXIL Housing Technology Asia.

Peluncuran PremiAL R100 adalah langkah awal dari Tostem untuk menuju Ekonomi Berkelanjutan. Morokuma turut menjelaskan bahwa penggunaan produk PremiAL R100 dapat mengurangi 80% emisi karbon dibanding penggunaan profil yang diolah dari batang baru. "Kami memahami bahwa sektor konstruksi menyumbang 37% emisi karbon global. Dengan menggunakan produk ini, kami dapat membawa kontribusi yang signifikan untuk keberlanjutan lingkungan," urainya.

Lebih jauh ia menegaskan, tanpa mengurangi kualitas, fungsi, dan estetika, produk yang mengimplementasikan material PremiAL R100 dapat menjadi elemen desain pada rancangan hunian yang mengutamakan keberlanjutan.

Tostem juga mendapatkan respon positif dari pengunjung dan memperoleh penghargaan pada pameran IndoBuildTech 2024, yaitu Best of the Best Residential Aluminum Windows & Doors, serta Best Booth Experience.

Sementara itu, melanjutkan semangat dalam mengejar inovasi dalam bidang arsitektur, para finalis dan pemenang Tostem Asia Design Award 2024 akan segera diumumkan. Menghadirkan dua kategori, Tostem Asia Building of the Year 2024 dan Tostem Asia Best of Sustainable Living Projects, kompetisi itu diharapkan dapat mendorong kreativitas dan inovasi arsitektur untuk keberlanjutan dan keseharian yang lebih baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)