Asia Tenggara menjadi pasar dengan pertumbuhan yang paling cepat di seluruh jaringan MSL global. Pertumbuhannya mencapai lebih dari 40 persen pada tahun 2017. Demikian diungkapkan Glenn Osaki, President MSL Asia-Pacific, di Jakarta pada awal Juli ini (5/7). Fakta itulah yang memicu MSL Group melakukan ekspansi ke Indonesia, setelah sebelumnya hadir di Malaysia (yang diresmikan April lalu), Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.
Awal Juli ini, Publicis One resmi merilis kehadiran MSL Group di Indonesia untuk menggantikan Leo Burnett PR. Melalui peresmian ini, Leo Burnett PR akan menjadi bagian dari jaringan MSL Group yang beroperasi dengan nama MSL. MSL menempati kantor Publicis One yang baru bersama unit usaha Publicis One lainnya, yaitu Leo Burnett, Saatchi & Saatchi, Publicis, razorfish, Starcom, Zenith, dan Arcade yang terintegrasi dan saling mendukung.
Ditambahkan Brian Capel, CEO Publicis One Indonesia, bergabungnya MSL mengukuhkan prinsip “Power of One” yang menyederhanakan proses dan membuka akses terhadap kelengkapan informasi dan semua layanan Publicis One dalam satu atap.
Selanjutnya, tim MSL Indonesia dapat mengakses Centers of Excellence for Insights and Impact MSL global dengan resources terbaik untuk mendapatkan pemahaman yang lebih solid dalam menentukan strategi dan implementasi. MSL juga memiliki Conversation2Commerce (C2C), sebuah tool yang sangat berguna bagi marketer untuk mengidentifikasi dan mengukur dampak dan pengaruh influence terhadap sales dan preferensi brand. Termasuk, CNC Situation Room, pelatihan menghadapi krisis komunikasi yang dirancang meniru krisis yang terjadi sesungguhnya dengan tanggapan responsif.
“Dengan pemahaman tren komunikasi, kreativitas, dan expertise lokal yang telah dimiliki tim Leo Burnett PR selama belasan tahun di Indonesia, hadirnya MSL semakin memperkuat unit public relations Publicis One didukung dengan measurement tools yang unggul, serta jaringan dan resources yang terhubung secara global. Tentunya hal ini akan membawa warna baru dalam menyusun strategi komunikasi dan solusi yang terintegrasi secara menyeluruh,” tutup Brian.