News Trend

Fitur Tabungmatic di Bank Saqu Dorong Kebiasan Menabung

MIX.co.id – Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, mengajak masyarakat untuk giat menabung. Ajakan tersebut dielaborasikan dengan menghadirkan fitur Tabungmatic di Bank Saqu.

Hal itu disampaikan Marcella Pravinata, Head of Go to Market, Bank Saqu by PT Bank Jasa Jakarta, dalam konferensi pers menyambut Hari Indonesia Menabung yang diadakan di Jakarta, Senin (19/8). Hari Indonesia Menabung diperingati setiap tanggal 20 Agustus.

“Kami ingin membangun kebiasaan menabung dengan menabung otomatis seru dan menyenangkan lewat Tabungmatic, fitur menabung otomatis pertama di Indonesia,” ujarnya.

Diakuinya, kebiasaan menggunakan QRIS sebagai metode transaksi membuka jalan bagi Bank Saqu untuk berinovasi serta membantu masyarakat menumbuhkan kebiasaan menabung.

Melalui fitur Tabungmatic, uang kembalian dari setiap transaksi belanja menggunakan QRIS di aplikasi Bank Saqu akan diubah menjadi tabungan yang disimpan di Saku Booster dengan insentif 10% per tahun (syarat dan ketentuan berlaku).

“Adopsi Tabungmatic saat ini mencapai 7.2% dari total nasabah Bank Saqu dan Tabungmatic telah berkontribusi 60-80% dari transaksi Saku Booster,” ungkapnya.

Selain itu, nasabah yang telah mengadopsi Tabungmatic mengalami pertumbuhan saldo CASA (Current Account Savings Account) sebesar 4.2 kali lipat, dibandingkan dengan pertumbuhan 3.3 kali lipat untuk mereka yang tidak mengadopsi sejak Januari 2024.

Hingga akhir Juli 2024, jumlah nasabah Bank Saqu tercatat ada 1,4 juta nasabah. Nasabah yang mengaktifkan Tabungmatic didominasi oleh Generaasi Z.

“Hal ini menunjukkan bahwa fitur Tabungmatic kami menjadi pendorong utama dalam mendorong pelanggan untuk melakukan transaksi aktif sambil juga menabung secara otomatis,” papar Marcella.

Tidak hanya itu. Untuk mendongkrak kebisaaan menabung masyarakat, Bank Saqu meluncurkan remake lagu ‘Menabung’ yang popular di tahun 90-an ciptaan Titiek Puspa, yang dinyanyikan oleh Geofanny dan Saskia.

Dengan aransemen ulang yang lebih ceria, lagu ini dinyanyikan oleh Jaz, penyanyi solo muda yang berbakat. Remake lagu tersebut akan hadir di YouTube Bank Saqu mulai 20 Agustus 2024.

Page: 1 2

Wawan Setiawan

Recent Posts

Kino Rambah Market Makanan Hewan, Luncurkan Perro

MIX.co.id – Ceruk pasar makanan hewan (pet food market) di Indonesia terus tumbuh. Hal ini…

5 hours ago

Gandeng Selebriti Anang, VIVA Apotek Gelar ‘PESTA’

MIX.co.id – VIVA Apotek menggandeng musisi dan selebriti Anang Hermansyah dalam kampanye promosi terbaru di…

6 hours ago

FKI Ungkap Sanitasi dan Akses Air Bersih Dapat Cegah Stunting

MIX.co.id – Stunting telah menjadi salah satu isu kesehatan serius di Indonesia. Menurut data dari…

7 hours ago

Bermitra dengan Dinas Koperasi dan UKM Sumatera Selatan, Venteny Gelar Inisiatif “Venteny Untuk UMKM”

MIX.co.id - Venteny Fortuna International menjalin kemitraan strategis dengan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera…

8 hours ago

Komitmen L’Oreal Luncurkan Inovasi Produk Kecantikan Berbasis Sains

MIX.co.id - Sebagai pionir perusahaan kecantikan berbasis sains, L’Oreal berkomitmen untuk terus menghadirkan terobosan ilmiah…

8 hours ago

Usung Konsep Fleksibilitas, Allianz Life dan Allianz Syariah Luncurkan Flexi Medical Plan

MIX.co.id - Laporan AAJI (Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia) menyebutkan, dalam dua tahun terakhir, 2021-2023, klaim…

9 hours ago