Galaxy S22 & S22+ : Cara Samsung Menggaet Pasar Gen Z

Samsung memang tidak pernah main-main dalam menggaet pasar Gen Z. Varian Galaxy S22 dan Galaxy S22+ yang baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu, banyak mengusung spesifikasi serta fitur yang membuatnya sangat pas dijadikan daily driver bagi segmen anak muda.

Apa saja keunggulan Galaxy S22 dan S22+ yang Samsung tawarkan kepada golongan milenia? Berikut spesifikasinya.

Kamera Malam Terbaik Bernama Nightography

Ada satu keunggulan yang sangat pantas diangkat dari kedua produk seri terbaru Samsung tersebut. Keduanya dibekali fitur Nightography yang membuat kameranya memiliki kemampuan foto malam terbaik. Fitur nightography menjamin pengguna dapat memotret foto maupun video yang tetap bagus dan minim noise, meski dalam kondisi cahaya rendah.

Samsung juga membekali kedua smartphone anak muda tersebut dengan tiga kamera belakang bersensor 50MP yang dilengkapi OIS, kamera ultrawide 12MP, serta kamera telephoto 10MP dengan OIS berkemampuan 3x optical-zoom. Kamera utama 50MP dari Galaxy S22 dan Galaxy S22+ memakai sensor ISOCELL GN5.

Perpaduan tersebut membuat kamera utama sangat andal untuk urusan foto malam. Tak hanya karena sensor yang lebih sensitif terhadap cahaya, tapi juga lensa yang dapat mengurangi suar atau flare dari sumber cahaya saat pengambilan foto. Apalagi, bukaan lensa dari kamera utama terhitung besar karena memakai f/1.8. Selain itu, Samsung juga menambahkan kaca lensa terbaru yang disebut Super Clear Glass.

Sementara di depan, Samsung membenamkan kamera 10MP dengan sensor utama ISOCELL generasi terbaru, yang aspiratif untuk kebutuhan selfie penggunanya. Sensor ini menjanjikan sensitivitas cahaya yang lebih tinggi, sehingga sangat mumpuni untuk pemotretan malam atau kondisi cahaya yang redup.

Teman Kreator Video Sinematik

Tak cuma andal mengambil foto berkualitas tinggi dalam segala kondisi, Samsung juga mengiming-imingi target Galaxy S22 dan S22+ dengan kemampuan untuk membantu pengguna menciptakan video sinematik berkelas. Kedua ponsel Samsung terbaru itu dapat merekam video hingga 4K pada 60 FPS di semua kamera, termasuk ultrawide.

Khusus kamera utama, pengguna bahkan dapat mengambil video 8K pada 24 FPS jika perlu. Dibantu oleh AI Scene Optimizer serta penstabil gambar OIS dan EIS, anak-anak muda akan lebih mudah memotret momen terbaik dengan konsep sinematik.

Proses editing juga bisa langsung dilakukan di smartphone ini. Berbekal prosesor Snapdragon 8 Gen 1 dengan GPU Adreno 730, kemampuan pengolahan grafisnya tak perlu diragukan lagi. Apalagi, Adreno 730 sudah didukung teknologi VRS atau variable rate shading. Teknologi ini membuat GPU dapat mendapatkan alokasi sumber daya yang lebih besar saat melakukan rendering gambar.

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)