Categories: News Trend

Gandeng Damri, XL Luncurkan Aplikasi “Passenger Information System”

Setelah sukses meluncurkan layanan inovatif berbasis Internet of Things (IoT) lewat aplikasi listrik pintar “Simply” bekerja sama dengan PLN; “Pay Point” yang bisa digunakan untuk transaksi pembelian maupun penjualan; “YuBox” untuk segmen transportasi dan retail merchant; dan “Aplikasi Sales Management” untuk perusahaan di sektor consumer goods, kini giliaran XL menggandeng Damri.

Dipilihnya Perusahaan Umum Damri karena layanan transportasi itu memiliki jaringan yang cukup luas dan tersebar di seluruh Indonesia. Saat ini jumlah armada Damri sudah mencapai tak kurang dari 2.500 unit bus. Tentu saja, hal itu menjadi pasar yang amat potensial bagi XL. Diungkapkan Presiden Direktur XL Dian Siswarini, “Di XL, kami berusaha untuk selalu jeli melihat persoalan yang dihadapi teman-teman di berbagai sektor. XL pun mencoba memberikan solusi bagi mereka.”

Kali ini, kata Dian, XL mencoba memberikan solusi bagi Damri untuk meningkatkan kinerja Damri sebagai perusahaan transportasi legendaris di Indonesia. Melalui kerja sama XL dan Damri yang ditandatangi hari ini (16/10), XL memberikan solusi berupa “Passenger Information System”. Sistem tersebut akan membantu pengelola Damri untuk mempermudah mereka memantau lokasi keberadaan armada bus, kondisi bus, dan score card awak bus yang beroperasi. Dengan demikian, Perum Damri akan dapat memaksimalkan pelayanan yang prima kepada pelanggannya.

Sementara itu, melalui aplikasi sistem tersebut, pelanggan Damri dapat mengetahui informasi tentang waktu kedatangan bis. Dengan demikian, mereka dapat menghemat waktu tanpa perlu mengantre di terminal, mempermudah transaksi pembelian tiket, bahkan bisa memonitor anggota keluarga yang sedang dalam perjalanan secara real time.

Pada tahap awal, aplikasi “Passenger Information System” akan dipasang pada 260 armada bus jalur Bandara Soekarno Hatta yang menuju ke beberapa wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat. Ke depannya, jumlah armada Damri yang terpasang “Passenger Information System” tentu akan ditambah.

Dwi Wulandari

Recent Posts

Jelang Liburan Musim Panas, Vietjet Gelar Program Promo untuk Pelanggan dan Wisatawan

MIX.co.id - Memasuki liburan musim panas, Vietjet menghadirkan program consumer promo untuk para pelanggan loyal…

2 hours ago

Grand Rakata Residence Hadirkan Klaster Premium Bergaya Skandinavia

MIX.co.id - Pengembang perumahan di kota Cilegon-Banten yang merupakan unit bisnis dari PT Krakatau Sarana…

2 hours ago

Taiwan Expo 2024 Pamerkan Produk Premium Inovatif

MIX.co.id – Taiwan Expo 2024 kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat,…

3 hours ago

Viessmann Luncurkan Vitopure S2-2G, Solusi Atasi Air Tercemar

MIX.co.id – Kasus pencemaran air masih banyak ditemui di sejumlah wilayah Tanah Air. Kondisi ini…

4 hours ago

Grab Business Forum 2024: Bahas Solusi untuk Genjot Produktivitas Bisnis hingga Efisiensi Operasional Perusahaan

Memasuki tahun kelima, Grab Business Forum 2024 hadirkan Wakil Menteri Keuangan Republik Indonesia, Suahasil Nazara…

13 hours ago

Crane Lounge Jakarta Manjakan Pelanggan Lewat Layanan One Stop Solution

MIX.co.id – Crane Lounge Jakarta, lounge ternama yang berlokasi di kawasan Jakarta Utara, menggelar mini…

16 hours ago