Gandeng Purwana Group, UCC Holding Garap Pasar Kopi di Indonesia

Selama lima tahun, Indonesia telah memimpin pasar kopi di Asia, dengan pertumbuhan sebesar 19,6%. Setelah itu, diikuti oleh India yang tumbuh 15,1% dan Vietnam yang naik sebesar 14,9%. Tingginya pertumbuhan pasar kopi di kawasan Asia dipicu oleh inovasi dari berbagai produk kopi di wilayah tersebut. Terbukti, sepanjang 2011 hingga 2016, pertumbuhan pasar kopi baru di Asia mampu mencapai 95%. Demikian studi Mintel's Global New Products Database yang dirilis oleh Mintel, lembaga analisis pasar yang berbasis di London.

 

Seksinya pasar kopi di Indonesia dicermati juga oleh perusahaan kopi terkemuka asal Jepang, UCC Holdings Co. Ltd. Oleh karena itu, UCC Holdings Co. Ltd. melalui anak perusahaannya, UCC Asia Pacific Pte, memutuskan untuk masuk pasar Indonesia. Demi menggarap pasar kopi di Indonesia, UCC menggandeng Purwana Group dengan mendirikan PT UCC Victo Oro Prima.

Pada hari ini (18/7) di Jakarta, keduanya resmi mengumumkan kerja sama strategis tersebut di hadapan media dan undangan. Melalui kerja sama itu, UCC akan menyediakan produk kopi, menjalankan bisnis kafe dan restoran, serta menyediakan layanan bisnis. Sementara Purwana Group, akan menyediakan fasilitas dan keahlian dalam roasting kopi serta menangani penjualan di Indonesia.

 

“Sejak setahun perjanjian kerja sama ini ditandatangani, kami sudah mendirikan pabrik yang dapat memproduksi kopi berkualitas terbaik dengan teknologi Jepang. Melalui kerja sama ini, kami ingin menjadi pelopor pembuat kopi berkualitas di Indonesia. Sebab, tujuan kami (UCC dan Purwana) adalah menyediakan kopi yang sesuai dengan keinginan konsumen,” kata Victor Purnama, Direktur PT Victo Oro Prima di sela-sela pengumuman kerja sama UCC dan Purwana Group di Fairmont Hotel-Jakarta hari ini (18/7).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)