MIX.co.id - PasarPolis resmi merilis Tap Partners, strategi omnichannel terbaru yang memungkinkan toko gadget (gawai) offline untuk menawarkan asuransi perlindungan gadget dalam paket penjualan mereka.
Tap Partners berfokus untuk memberikan pengalaman berasuransi yang lebih seamless bagi mitra merchant gawai offline PasarPolis, dengan menghadirkan produk asuransi yang menyesuaikan antara profil mitra merchant offline dengan gaya hidup konsumennya, semudah dengan nge-tap saja.
Dituturkan Cleosent Randing, CEO PasarPolis, kehadiran Tap Partners juga memberi kesempatan bagi para pedagang dan karyawannya untuk mendapatkan penjualan tambahan lewat komisi yang mereka terima dari penawaran asuransi kepada konsumen toko mereka.
Lebih jauh ia menjelaskan, sejauh ini PasarPolis telah bekerja sama dengan Xiaomi Shop dan merangkul hampir 500 pedagang toko offline yang tersebar di seluruh Indonesia untuk menyediakan perlindungan gadget bagi konsumen.
Menurutnya, inisiatif ini selaras dengan fokus utama Tap Partners dan para mitra merchant offline dalam upaya menciptakan kenyamanan ekstra serta ketenangan (peace of mind) di dalam keseharian konsumen melalui perlindungan gadget yang lebih inklusif dengan biaya premi sangat terjangkau dan mudah diakses melalui berbagai gerai toko gawai offline/tradisional.
"Kami berharap inisiatif ini dapat mendorong tingkat penetrasi asuransi di Indonesia. Asuransi gadget juga merupakan upaya PasarPolis dalam memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia yang saat ini semakin sadar akan produk asuransi yang melekat dengan keseharian," lanjutnya.
Dengan premi terjangkau mulai dari Rp99 ribu per...