Dari tahun ke tahun, Ramadhan dan Lebaran merupakan festive season yang sangat ditunggu para marketer. Tak terkecuali perusahaan asuransi semacam Asuransi Astra. Tahun ini, untuk kedua kalinya mereka menggelar Garda Oto Holiday Campaign (GOHC), kampanye mudik aman dan nyaman dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2015.
Tahun ini, untuk kedua kalinya mereka menggelar Garda Oto Holiday Campaign (GOHC)
Ada dua format GOHC yang mereka besut. Pertama kampanye di 13 pusat perbelanjaan di mana Garda Center bertempat. Masing-masing adalah D’Mall (Depok), Pluit Junction, Mall Cipinang Indah, Cibubur Junction, Kota Kasablanka dan Pasific Place (Jakarta), Mal Bale Kota, dan Bintaro X-change (Tangerang), Mal Lippo Cikarang (Bekasi), Hermes Place dan Brastagi Supermarket (Medan), Lenmarc Surabaya serta Cibinong City Mall (Bogor).
Format kedua diadakan melalui kemitraan dengan beberapa perusahaan rekanan yaitu Hero Supermarket, Elctronic City dan Shell. “Perusahaan rekanan itu kami pilih dengan memperhatikan segmentasi dan relevansinya terhadap brand kami,” tutur Laurentius Iwan Pranoto, Head of Communications & Event Asuransi Astra Buana.
Dalam program GOHC, setiap pengunjung yang bertransaksi sebesar Rp200 ribu (tidak berlaku kelipatan) di seluruh tenant di tiga belas mal dan tiga perusahaan rekanan tersebut, dapat menukarkan struk belanja dengan satu buah Garda Oto eXperience Card (GOXC) di seluruh gerai Garda Center atau gerai-gerai perusahaan rekanan. Khusus untuk pengunjung Electronic City, berlaku pembelian minimal sebesar Rp2 juta (atau Rp1 juta dengan menunjukkan SMS dari XL) untuk mendapatkan GOXC.
Melalui kartu ini, pengunjung akan mendapatkan layanan darurat di jalan raya Garda Siaga (Emergency Roadside Assitance) untuk mengatasi aki bermasalah, ban kempis, berbagai gangguan mesin, dan lainnya. “Semua layanan ini bisa didapatkan secara cuma-cuma selama 24 jam untuk memastikan perjalanan mudik pengunjung dan keluarganya aman dan nyaman,” tambah Iwan.
Program tersebut, jelas Iwan lagi, sengaja menyasar target umum (bukan konsumen) massal karena target utama Garda Oto adalah brand awareness. “Kami memberikan experience secara massif bukan hanya untuk loyal customer. Yang penting lo kenal gue, kalau ada apa-apa kontak gue, syukur-syukur ngrasain service gue. Gue tawarkan rasa aman selama perjalanan melalui kartu ini,” ujar Iwan dalam bahasa gaul.
GOXC berlaku dari 1 Juni hingga 31 Juli 2015 dengan pendaftaran melalui SMS. Kartu berlaku untuk satu mobil penumpang dan satu kali layanan di semua area layanan Garda Siaga di Indonesia. Namun, untuk pengunjung Electronic City, GOXC bisa digunakan sebanyak dua kali pemakaian.
Cara lain untuk mendapatkan experience perjalanan mudik melalui GOXC adalah dengan mengunduh aplikasi Garda Mobile Otocare baik di ponsel maupun tablet. Bagi pengguna, walaupun bukan pelanggan Garda Oto, yang mengunduh aplikasi ini hingga 31 Juli 2015 akan mendapat e-Garda Oto eXperience Card (e-GOXC) dengan manfaat yang sama yaitu satu kali layanan darurat di jalan 24 jam Garda Siaga secara gratis untuk perlindungan selama musim mudik Lebaran 2015.
GOHC tahun lalu menyebarkam 300.000 kartu GOXC dan menurut Iwan mendapatkan respon bagus dari target audience. Tahun ini mereka sudah menyiapkan 500.000 kartu, dan dari Hero sudah ada permintaan kartu tambahan. Untuk lebih memeriahkan program GOHC, Garda Oto juga menyelenggarakan Garda Oto Holiday Freestival untuk para pengunjung mal. Nurur R Bintari