Gelar Customer Gathering, KGI Apresiasi Para Pelanggan Maklon

MIX.co.id - Unit bisnis manufaktur unggulan J99 Corp, PT Kosmetika Global Indonesia (KGI), menggelar annual customer gathering di Surabaya, Jawa Timur. Gelaran itu merupakan event tahunan terbesar sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh kustomer sekaligus menjadi momen perayaan ulang tahun GKI ke-6.

“Annual customer gathering ini digelar sebagai bentuk apresiasi KGI kepada seluruh kustomer yang telah memberikan kepercayaan dan dukungannya kepada perusahaan selama ini. KGI lahir enam tahun yang lalu dari sebuah mimpi untuk terus berkembang dan menjadi besar. Dengan semakin bertambahnya usia, kami semakin menyadari bahwa kompetisi di dunia maklon skin care dan kosmetik semakin tinggi dan perlu kerja keras yang jauh lebih ekstra agar bisa menjadi perusahaan maklon yang terdepan dan mumpuni. Kepercayaan dan dukungan dari customer pun menjadi salah satu kunci utama kami untuk bisa terus berkembang dan maju seperti saat ini,” jelas Pendiri PT Kosmetika Global Indonesia sekaligus pemilik brand perawatan kulit MS GLOW, Shandy Purnamasari.

Annual customer gathering ini juga dimanfaatkan oleh untuk memamerkan salah satu keunggulan dalam proses manufacturing produk-produk keluaran GKI, yaitu teknologi Internet of Things (IoT). Dengan menerapkan teknologi IoT, perangkat fisik di pabrik dihubungkan ke internet sehingga dapat dioperasikan tanpa perlu campur tangan manusia, karena operasional pabrik bisa dikontrol dari manapun melalui perangkat lunak dari teknologi tersebut. Hasilnya, kegiatan produksi menjadi lebih modern, efektif, serta hemat dalam operasional. Atas prestasi itulah, Rekor MURI juga diraih Kosmetika Global Indonesia sebagai “Perusahaan Kosmetik Pertama yang Menerapkan Teknologi Internet of Things di Indonesia”.

“Pencapaian rekor MURI tentu jadi bagian penting dari perjalanan PT Kosmetika Global Indonesia dan jadi penyemangat untuk terus berinovasi. Sesuai dengan tema event ini, yaitu Grow to Glow, kami berharap agar dengan bertambahnya usia, melalui semangat juara dan nilai-nilai luhur CHAMPION yang senantiasa diterapkan di J99 Corp. dan seluruh unit bisnisnya, kami bisa terus tumbuh dan berkembang tanpa henti, tanpa batas, menjadi perusahaan maklon skin care dan kosmetik yang semakin maju dan cemerlang di Indonesia, serta mampu menebar manfaat bagi seluruh stakeholders-nya, khususnya masyarakat luas,” harap Shandy.

Sementara itu, dengan tiga lokasi pabrik yang berada di Surabaya, Malang, dan Cikarang, hingga kini PT Kosmetika Global Indonesia telah bekerja sama dengan lebih dari 280 merek, mendaftarkan lebih dari 2.000 produk baru, serta telah memproduksi lebih dari 5 juta produk dalam 4 tahun terakhir.

Selama 6 tahun, beautypreneur telah mempercayakan proses produksi produk-produk skin care dan kosmetik mereka yang telah dikenal dekat oleh masyarakat luas. MS GLOW Beauty, Naturaworld, SUC, dan Bye Bad Skin merupakan beberapa merek besar yang telah menjadi pelanggan setia KGI selama ini.

Yang semakin membanggakan, di tahun 2024, PT Kosmetika Global Indonesia meningkatkan kerja samanya dengan perusahaan-perusahaan multinasional dan telah resmi memasuki pasar skin care dan kosmetik luar negeri, yaitu Nigeria.

Emy Aghnia, beauty influencer yang juga pemilik Bye Bad Skin, menuturkan, “Satu kata untuk PT Kosmetika Global Indonesia, yakni lengkap! All in banget semua layanannya, dan sangat membantu pengusahaan, baik besar maupun kecil, untuk bisa terjun di bisnis beauty secara utuh. Mulai dari konsultasi bahan baku produk, jenis produk, hingga pembuatan dan strategi marketing brand pun bisa dibantu. Selain itu, saya mempercayakan Bye Bad Skin untuk diproduksi di sini, sebab dengan teknologi unggulannya, sangat memungkinkan untuk memperkecil campur tangan manusia ke dalam pengemasan produk. Artinya, produk akan lebih bersih, steril dan tentu aman bagi para pengguna.”

Kosmetika Global Indonesia berkomitmen untuk membantu beautypreneur membuat brand kecantikan sendiri dengan memberikan layanan One Stop Service. Dengan berbagai layanan yang diberikan, beautypreneur tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk memulai bisnis kosmetiknya sendiri.

"Kosmetika Global Indonesia juga menyediakan tenaga ahli dan teknologi canggih untuk menghasilkan produk kecantikan lokal berkualitas internasional. Alhasil, berbagai varian produk kecantikan diproduksi di KGI, mulai dari skin care, body care, hair care, personal care, make-up, lip product, hingga perfume memiliki standar mutu produk yang tinggi dan tentu saja, aman. Maklon di KOSME bisa didapatkan dengan berbagai jenis paket dengan minimum order 1.000 produk dan bisa disesuaikan dengan keperluan usaha yang dibutuhkan," pungkas Shandy.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)