Gelar “Galaxy Unpacked Virtual”, Samsung Rilis Lima Perangkat Anyar

Samsung Electronics Co., Ltd. Resmi merilis lima perangkat anyarnya melalui program “Galaxy Unpacked Virtual”. Program yang digelar perdana pada awal Agustus ini (5/8), hadir melalui livestream dari Korea. Lima perangkat itu adalah Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra, Tab S7 dan S7+, Galaxy Watch3, Galaxy Buds Live, dan Galaxy Z Fold2.

Dijelaskan Dr. TM Roh, President and Head of Mobile Communication Business Samsung Electronics, “Teknologi harus membuat hidup lebih mudah, bukan lebih kompleks. Oleh karena itu, kami memperkenalkan lima perangkat powerful terbaru. Berdiri sendiri, perangkat-perangkat ini merupakan alat yang powerful untuk memaksimalkan pekerjaan dan permainan Anda. Bersama-sama, sebagai bagian dari Galaxy ecosystem, mereka bersinergi dengan mulus sehingga Anda dapat berfokus pada hal-hal terpenting dalam hidup Anda.”

Hari ini (7/8), di Hotel Raffles, Kuningan-Jakarta, MIX mendapat kesempatan untuk mengikuti “Samsung Galaxy Unpackaged 2020” untuk produk Galaxy Note20 Series, yakni Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra.

Dijelaskan Taufiqul Furqan, Product Manager Samsung Electronics Indonesia, Galaxy Note20 menyasar segmen pengguna yang baru mau mencoba Galaxy Note Series, dimana sebelumnya mereka adalah pengguna A Series, S Series, maupun dari brand lain. “Galaxy Note20 menawarkan keseimbangan antara work dan play,” ucapnya

Sementara Galaxy Note20 Ultra menyasar segmen penggemar Note series yang menginginkan teknologi mutakhir dan menunjang produktivitas. “Pada Note20 Ultra, kami menghadirkan semua fitur kamera yang selama ini dibenamkan pada S20 Ultra. Sementara di Note20, kami megnhadirkan semua fitur kamera yang ada di S 20+,” ucapnya.

Guna memperkenalkan lima perangkat anyarnya ini, Samsung menawarkan program bundling dengan ekosistem Samsung. Selain itu, Samsung juga memilih strategi Public Relations dengan mengajak media untuk melakukan product experience dengan kelima perangkat baru tersebut.

“Untuk Note20 dan Note20 Ultra, kami mendekati beberapa universitas, seperti Binus dan Prasetiya Mulya untuk memberikan penawaran berupa harga khusus,” ucapnya.

Pre-Order Galaxy Note Series sudah dimulai pada 6 Agustus hingga 19 Agustus 2020 mendatang. “Galaxy Note20 dibandrol dengan harga Rp 14.499.000. Dengan nilai itu, konsumen akan mendapatkan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds+ senilai Rp 2.399.000,” ujarnya.

Adapun Galaxy Note20 Ultra untuk varian storage 256 GB dibandrol dengan harga Rp 17.999.000. Sedangkan varian storage 512, dibandrol dengan harga Rp 19.999.000. “Setiap Pre-Order Galaxy Note20 Ultra akan mendatkan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds Live senilai Rp 2.599.000,” lanjutnya.

Selain itu, konsumen juga berkesempatan untuk mendapatkan Bank Cashback hingga Rp 1.000.000 dengan bunga cicilan 0% untuk periode hingga 24 bulan. Tentu saja, dengan menggunakan mitra-mitra Bank Samsung di Indonesia. Dituturkan Taufiqul, bagi konsumen yang telah melakukan Handraiser dan melanjutkan dengan pembelian, akan mendapatkan smart case cover senilai Rp 699.000.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)