Gelar Program GEMBIRA, Ajinomoto Libatkan Ibu-Ibu PKK di 10 Kota

MIX.co.id - Ajinomoto menggelar program GEMBIRA (Gerakan Masak Bergizi Bersama Ajinomoto Health Provider), pada pertengahan Maret ini. Di program GEMBIRA ini, Ajinomoto melibatkan para ibu Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di 10 kota besar di Indonesia. Sebanyak 3.000 ibu mendapatkan edukasi mengenai pentingnya gizi seimbang dan bagaimana cara mengatur asupan gizi seimbang untuk keluarga pada program GEMBIRA.

Dituturkan Grant Senjaya, Head of Public Relations Dept. PT Ajinomoto Indonesia, ibu sebagai penyedia makanan yang sehat dan bergizi memegang peran yang sangat penting. Setiap hari para ibu yang menentukan menu makanan keluarga. Dengan makanan yang sehat dan asupan gizi yang seimbang, keluarga dapat tumbuh dengan baik.

Lebih jauh ia menjelaskan, Ajinomoto menyadari, asupan gizi yang baik adalah hal besar yang patut disoroti dan keluarga merupakan fondasi yang sangat penting bagi perkembangan suatu generasi. Keluarga yang sehat dapat menghasilkan bangsa yang sehat dan kuat di masa depan. Gizi yang baik merupakan modal penting bagi pertumbuhan generasi Indonesia. Dengan gizi yang lengkap, perkembangan mental dan fisik generasi muda Indonesia akan bertambah baik, sehingga dapat tumbuh menjadi bangsa yang kuat.

“Membina keluarga yang sehat bukan hal yang mudah. Hari ini (16/3) kepada para ibu PKK di Kecamatan Ciputat, kami membagikan pentingnya asupan gizi seimbang untuk keluarga, bagaimana cara memilih makanan yang baik dengan mengutamakan asupan gizi seimbang melalui narasi ‘Isi Piringku’. Kami juga mensosialisasikan pentingnya pembatasan asupan garam melalui pesan ‘Bijak Garam’, yang kami sampaikan,” paparnya.

Melalui edukasi ini, lanjutnya, Ajinomoto berharap pengetahuan para ibu akan pentingnya asupan makanan yang baik dan mengandung gizi seimbang semakin bertambah. “Selain mengatur keperluan sebuah keluarga setiap harinya, ibu juga merupakan guru pertama bagi anak. Kami juga mengharapkan informasi ini dapat diteruskan oleh para ibu kepada anggota keluarga lainnya, sehingga menjadi sebuah kebiasaan yang baik dalam menyiapkan asupan makanan yang bernutrisi bagi keluarga,” ucapnya.

Menuju tahun 2030, diakui Grant, Ajinomoto mempunyai dua tujuan besar. Pertama, meningkatkan kualitas dan harapan hidup sehat keluarga Indonesia. Kedua, mengurangi dampak lingkungan dari kegiatan perusahaan. Semuanya dilakukan dan disebarkan oleh Health Provider yang merupakan sebutan bagi para karyawan Ajinomoto Indonesia.

“Stunting, Obesitas, konsumsi garam berlebih, dan tingginya angka penderita anemia di kalangan anak-anak merupakan empat permasalahan kesehatan yang disoroti oleh Ajinomoto. Melalui program ‘Healthy Tasty Life’ Ajinomoto membantu menghadirkan solusi bagi keempat permasalahan tersebut. Acara edukasi mengenai gizi merupakan salah satu usaha kami sebagai Health Provider untuk mengurangi keempat masalah kesehatan tersebut. Sebagai Health Provider, kami mengkomunikasikan acara ini melalui tiga pesan utama, yakni Atur porsi, Baca label, serta Cukupi asupan gizi, lezat, dan Bijak Garam,” imbuh Grant.

Pada kesempatan ini, Ajinomoto juga menggelar demo masak oleh Chef Eki Nugraha Kramadibrata. Chef yang akrab dipanggil Eki ini memandu para ibu di Kecamatan Ciputat untuk memasak tiga menu lezat, praktis, dengan gizi seimbang, yang resepnya diambil dari website Dapur Umami. Tiga menu tersebut adalah Tumis Ayam Kecap ala Masako, Sup Bakso Tahu ala Masako, dan Kaki Naga Sayur ala AJI-NO-MOTO.

Ajinomoto juga membagikan informasi mengenai Masako dan pentingnya pemeliharaan lingkungan sekitar keluarga melalui kegiatan-kegiatan sehari-hari yang sederhana, seperti memilah sampah dapur dan bijak mengelola sampah dengan 3R (Reduce, Reuse dan Recycle). Ajinomoto juga membuka Pojok Gizi yang menyediakan konsultasi gizi bagi para pengunjung yang hadir yang dilayankan oleh Ahli Gizi dari Ajinomoto.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)