Gencar Ekspansi, Gino Mariani Buka Tiga Toko dan Hadirkan Sepatu Rancangan Sebastian Gunawan

MIX.co.id - Brand sepatu Gino Mariani semakin gencar berekspansi. Kali ini, dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Gino Mariani melakukan gebrakan dengan membuka tiga toko terbaru, sekaligus meluncurkan koleksi eksklusif berkolaborasi dengan desainer fesyen ternama, Sebastian Gunawan.

Ketiga gerai atau toko terbaru Gino Mariani berlokasi di Grand Indonesia Jakarta; Paragon Pollux Mall Semarang; dan Margo City Depok. Ketiga gerai mulai resmi beroperasi pada bulan April 2022.

Pembukaan toko ini agar lebih memudahkan dan mendekatkan masyarakat terhadap produk sepatu lokal berkualitas dari Gino Mariani.

“Pembukaan tiga toko baru Gino Mariani ini ingin menunjukan minat masyarakat untuk keunggulan sepatu kami, sepatu kulit smart casual dengan kualitas sepatu Itali untuk pria dan wanit,” ujar Denny Budianto, General Manager Gino Mariani, saat peresmian toko baru di Grand Indonesia Jakarta, baru-baru ini.

“Kami sudah memiliki sekitar 25 jenis sepatu untuk wanita, dan akan terus menambah koleksi tersebut, karena kami tahu banyak sekali pelanggan wanita yang suka dengan kualitas kulit produk Gino dan meminta Gino untuk mengakomodasi style dan design untuk wanita,” imbuhnya.

Saat ini toko Gino Mariani tersebar di berbagai pusat perbelanjaan dan mal, seperti Kuningan City Jakarta, Trans Mall Bandung, Trans Mall Makassar, Panakkukang Mall Makassar, Duta Mall Banjarmasin, serta hadir di 40 department stores di Tanah Air, seperti SOGO, Metro, Central, dan SEIBU.

Diterangkan Denny, minat sepatu all-day lifestyle semakin merajalela di masyarakat. Sepatu all-day lifestyle adalah sepatu model smart casual yang bisa digunakan sepanjang hari untuk banyak jenis acara, dari kantor, berkumpul dengan teman hingga sampai acara acara resmi.

Gino Mariani dengan keunggulannya, yakni sepatu smart casualboots dan moccasin (atau slip on), menjadi merek yang banyak dicari pelanggan. Hal ini membuat growth online sales Gino Mariani terus melejit.

“Pertumbuhan sales online Gino mencapai 110% atau double. Menunjukkan bahwa kualitas Gino dan model sepatu all-day lifestyle (smart casual), menjadi pilihan masyarakat,” papar Presiden Direktur Gino Mariani, Tjandra Suwarto.

Lebih jauh, pihaknya menggandeng desainer fesyen Sebastian Gunawan untuk menyuguhkan koleksi sepatu eksklusif, terdiri dari 12 desain untuk pria dan 8 desain sepatu untuk wanita.

“Desain dan persepsi yang saya ingin tampilkan di koleksi ini adalah gaya yang lebih muda, lebih energetic, lebih youthful dan lebih modern. Paduan warna yang digunakan juga dipilih secara mix and match untuk memastikan tampilan sepatu yang lebih vibrant dan attractive,” kata Sebastian.

Koleksi ekslusif ini didominasi oleh dua material unggulan, yakni kulit sapi dengan kualitas terbaik dan sustainable denim. Selain itu, sepatu dibuat dengan teknik jahit tangan (handsewn/handcrafted) yang menjadi ciri khas Gino Mariani.

Sepatu Gino Mariani x Sebastian Gunawan diproduksi sangat terbatas, hanya 100 pasang untuk setiap jenis sepatu. “Kami menjaga eklusifitas koleksi terbaru ini. Koleksi ini tidak hanya mengutamakan nilai estetis atau cantiknya desain, tapi juga kenyamanan khas merek Gino,” tutur Denny.

“Di saat new normal seperti memasuki 2022, sudah terlihat mobilitas dan aktifitas masyarakat sudah naik drastis. Masyarakat kota besar mulai keluar dari rumah dan mulai kembali memikirkan penampilan dan kenyamanan saat beraktifitas,” tandas Tjandra Suwarto. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)