Gio Cardin Berpartisipasi di Kampanye “ShopeePay Super Online Deals”

MIX.co.id - Di tengah tantangan pandemi Covid-19, merek alas kaki lokal Gio Cardin mampu bertahan dengan berbagai inovasi yang dihadirkan. Tak hanya bertahan, Gio Cardin juga sudah mampu merambah pasar mancanegara, seperti Malaysia, Vietnam, dan Brazil. Eksistensi Gio Cardin di industri alas kaki atau fashion, tak lepas dari upaya perusahaan dalam menghadirkan koleksi dengan bahan premium.

Dijelaskan Shendy Tandawijaya, CEO Gio Cardin, “Sebagai brand sepatu lokal berkualitas yang telah berdiri selama lebih dari 10 tahun, Gio Cardin tentunya memahami selera dan kebutuhan fesyen masyarakat Indonesia. Selain model, seluruh koleksi sepatu dan sandal kami juga dibuat dengan bahan premium dan detail apik yang tidak kalah dengan kualitas produk kelas internasional. Saat ini, selain Indonesia, produk Gio Cardin juga telah merambah ke pasar internasional, seperti Malaysia, Vietnam, hingga Brazil.”

Lebih jauh ia menerangkan, koleksi sepatu Gio Cardin dapat dikenakan dalam berbagai acara. Mulai dari tampil profesional dan impresif saat business meeting dengan menggunakan sepatu boot dari Gio Cardin, menghadiri pesta pernikahan dengan sepatu pantofel Gio Cardin, tampil di hadapan banyak orang dengan sepatu sneakers Gio Cardin, hingga hangout bersama dengan menggunakan sandal Gio Cardin.

“Konsumen dapat mengunjungi website Gio Cardin di https://giocardin.com/ dan pilih alas kaki yang sesuai dengan kebutuhan mereka, mulai dari sandal, sneakers, hingga sepatu formal. Lebih menariknya lagi, selama periode kampanye ShopeePay Super Online Deals, konsumen bisa menikmati voucher cashback hingga 100% untuk setiap pembelian Gio Cardin dengan menggunakan ShopeePay sebagai metode pembayaran,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)