MIX.co.id – Memperingati anniversary ke-54 pada 1 Maret 2022, PT Holi Pharma melakukan gebrakan baru dengan meresmikan ruang produksi yang diperluas sehingga dapat menaikkan kapasitas produksi hingga dua kali lipat.
Hal ini sejalan dengan strategi perusahaan untuk semakin meningkatkan penjualan dan memperluas area jangkauan hingga ke pelosok Nusantara. Antusiasme yang tinggi ini juga berkat dukungan dari Pyridam Farma (PYFA).
“Dengan bergabungnya Holi Pharma ke dalam keluarga besar Pyridam Farma Group ada banyak hal baru yang akan diterapkan demi kesuksesan bersama,” ujar Yenfrino Gunadi selaku Direktur Holi Pharma dan Pyridam Farma.
“Kami meresmikan ruang produksi yang diperluas agar menunjang kapasitas produksi yang lebih besar lagi. Semoga hal ini bisa sejalan daengan visi Pyridam Farma Group untuk memajukan industri healthcare di Indonesia,” imbuhnya dalam rilis yang diterima redaksi pada Rabu (2/3), di Jakarta.
Holi Pharma akan memulai penjualan di platform e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee agar semakin memudahkan masyarakat Indonesia mendapatkan produknya.
“Kami yakin dengan memanfaatkan platform digital dalam pemasaran nantinya akan memberikan segala kemudahan dan keuntungan,” tandas Yenfrino.
Selain itu, Holi Pharma mengumumkan akan meluncurkan tiga produk pada kuartal tahun ini, yakni HOLI D3-400 Tablet, HOLI C-1000, serta HOLI Vit B Complex + Vit C. ()