Indonesia Sabet Medali Perak di Kejuaraan Robot Internasional

Indonesia berhasil memenangkan kompetisi robot internasional, "First Global Challenge Olympic Robot Competition 2017", yang digelar pada pertengahan Juli lalu di Washington DC, Amerika Serikat. Tim Robotik Indonesia yang diwakili oleh 10 siswa sekolah menengah atas dari Madrasah Aliyah Technonatura – Depok yang diprakarsai serta didukung oleh PT. Telekomunikasi Indonesia, tbk (TELKOM) berhasil meraih medali perak. Pada kejuaraan itu, tim Indonesia sukses menyisihkan 160 negara yang mengikuti kejuaraan robot terbesar di dunia itu.

Pada kejuaraan itu, Tim Robotik Indonesia membuat robot yang diberi nama WowWi dengan dua fitur special, yaitu Smart Robot Locator dan Inertia Measurement Unit (IMU) yang mengarahkan motor untuk menembakkan bola secara tepat sasaran. Selain itu, WowWi juga dilengkapi dengan turret yang berputar dan naik turun yang membentuk sudut untuk mendapatkan elevasi yang diinginkan. Kehebatan Tim Robotik Indonesia terlihat ketika harus beradaptasi dengan sistem android studio yang baru pertama kali mereka gunakan.

Dukungan TELKOM terhadap Tim Robotik Indonesia ini membuktikan bahwa TELKOM sangat serius membina dan memotivasi generasi millennial dalam hal inovasi dan teknologi. Langkah ini juga sebagai momen bagi TELKOM untuk mengukuhkan diri menjadi perusahaan Digital Telco Indonesia yang sedang focus menggarap-kembangkan IoT (Internat of Things).

Fokus TELKOM pada IoT antara lain pada hal-hal sophisticated products, innovation technology dan online. IoT sendiri merupakan fondasi kemajuan teknologi yang memungkinkan terhubungnya berbagai perangkat, seperti contohnya kendaraan bermotor, akses pengamanan rumah, remote control, pagar rumah dan lainnya.

Madrasah Aliyah Technonatura sendiri merupakan sekolah yang berbasis teknologi dan alam di wilayah Depok dengan pengajar yang kompeten di bidang teknologi. Kepala sekolah Madrasah Aliyah Technonature Tras Rustamaji mengatakan bahwa teknologi merupakan bagian dari kurikulum sekolah ini dari mulai tingkat Sekolah Dasar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)