Indosat dan Stanchard Rilis Straight2Bank Wallet

Indosat bekerjasama dengan Standard Chartered (Stanchard) Bank Indonesia meluncurkan Straight2Bank Wallet, layanan mobile pertama untuk klien korporat di Indonesia. Straight2Bank Wallet dikomunikasikan akan memberi kemudahan transaksi penyaluran uang bagi karyawan sebuah perusahaan yang tidak memiliki akun bank tertentu.

Indosat

Sistem pembayaran baru ini ditujukan untuk klien korporat Standard Chartered Bank di Indonesia termasuk diantaranya organisasi, perusahaan multinasional, institusi keuangan bukan bank dan perusahaan Fast Moving Consumer Good (FMCG). Para klien tersebut dapat melakukan pembayaran cashless melalui sistem elektronik Straight2Bank kepada penerima yang mempunyai rekening bank ataupun tidak. Dana akan diterima secara elektronik melalui Indosat Dompetku.

Layanan Indosat Dompetku adalah layanan uang elektronik yang memungkinkan pelanggan menggunakan nomor telepon seluler sebagai nomor akun untuk melakukan berbagai transaksi keuangan. Misalnya dalam pembelian di merchant/toko retail, toko online, pembelian mikro asuransi, pembayaran tagihan, pengisian pulsa, bahkan pengiriman uang elektronik lintas operator seluler.

“Kerjasama antara Indosat and Standard Chartered Bank ini semakin memperluas jenis layanan dompetku. Straight2Bank dapat menggantikan pembayaran tunai yang beresiko tinggi dengnan sistem digital yang efisien dan aman,” ujar Alexander Rusli, President Director & CEO PT Indosat. Senada itu, Michael Sugirin, Head of Transaction Banking Standard Chartered Bank Indonesia mengatakan kolaborasi tersebut akan membantu meningkatkan akses masyarakat ke layanan keuangan, di mana
lebih dari 60% penduduk Indonesia saat ini belum memiliki rekening bank.

Straight2Bank Wallet juga telah hadir di Kenya, Nigeria, Tanzania, Zambia, Pakistan, Bangladesh dan Filipina. Standard Chartered juga berencana untuk memperluas layanan ini di negara-negara lainnya di Indonesia, Afrika dan Timur Tengah. Sementara Dompetku telah bekerja sama dengan puluhan merchant seperti Alfamart, Alfamidi, Dan+Dan, Lawson, Indomaret, dan 7Eleven untuk toko ritel modern. Juga dengan KCJ (KAI Commuter Jakarta), Asuransi, PadiTrain, PadiAir, CityPass keretaapiku.com untuk transportasi; serta FoodPanda, Dinomarket, Elevenia, Genflix, Dreamers Radio, Alfaonline untuk toko online.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)