Innokin Garap Pasar Vape Indonesia

MIX.co.id – Innokin, produsen rokok elektrik (vape) asal AS makin agresif menggarap pasar Indonesia. Hal ini ditandai dengan meluncurkan Okino, sub-brand terbarunya dengan produk vape teranyar, yakni C-100.

Event launching digelar meriah, menghadirkan para reviewer vape, influencer vape seperti @VaperstuffIndonesia, retail store dan distributor vape, serta pecinta dan komunitas vape. Launching digelar di Ballroom Pacific Place Jakarta pada Sabtu (24/9) malam.

Selain disuguhi magic show, standup comedy, dan lucky draw untuk berkesempatan meraih hadiah menarik, para pengunjung juga mendapat product experiences melalui pemaparan product knowledge C-100 sebagai vape berteknologi OK-coil untuk menghasilkan kualitas rasa secara maksimal.

Menurut Andrian selaku Co-Founder dan CEO Vape Bay, distributor resmi Okino di Indonesia, market vape di Indonesia tumbuh semakin besar sejak beberapa tahun terakhir. C-100 membidik segmen anak muda usia 21-35 tahun.

“Tidak dipungkiri pula bahwa vape menjadi gaya hidup (life style) di kalangan anak muda millennial, dan ini memicu pasar vape di Indonesia semakin besar,” ungkapnya di sela-sela acara launching.

Dijelaskan, upaya edukasi akan dilakukan di toko atau retail-retail vape untuk menetrasi C-100. “Setelah event launching ini, berlanjut dengan edukasi di toko-toko vape seluruh Indonesia,” ujarnya.

Pihaknya optimis bahwa konsumen di Indonesia akan merespon positif Okino C-100. Kenapa? Karena produk diciptakan berdasarkan hasil riset dari konsumen atau penguna vape di Indonesia.

“Tim Okino terjun ke retail dan meriset pengguna vape selama beberapa bulan. Dari hasil riset tersebut maka lahir C-100 yang produknya sekarang hadir. Merupakan insight dari konsumen Indonesia,” papar Andrian. Lantaran itu, ia optimis C-100 mampu menetrasi pasar secara nasional.

Okino C-100 hadir dalam beberapa pilhan warna, yakni Red, Green, Blue, Purple, Grey, dan Black. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)