Inovasi dan Ekspansi di Perayaan HUT Collection by Vivere dan Idemu

MIX.co.id - Deretan inovasi dirilis dalam perayaan HUT (Hari Ulang Tahun) Collection by Vivere ke-21 dan HUT Idemu ke-5. Tak hanya inovasomi, ekspansi gerai juga dilakukan, khususnya di Jawa dan Bali. Langkah ekspansi ini untuk mendekatkan Collection by Vivere dan Idemu kepada pelanggan.

Inovasi produk yang dihadirkan oleh Collection by Vivere tahun ini adalah koleksi sofa terbaru dengan kenyamanan revolusioner, yaitu koleksi reclining sofa ErgoEase. Terdiri dari sembilan tipe desain dan berbagai pilihan warna, sofa ini dilengkapi dengan fitur canggih, struktur yang kokoh, serta mekanisme motor yang tahan lama dengan garansi satu tahun. ErgoEase menggunakan material kulit asli berkualitas tinggi untuk memberikan pengalaman duduk yang mewah dan nyaman.

Tahun ini, bersama Eugenio Hendro, Collection by Vivere akan menghadirkan sebuah rangkaian produk KOTA Collection yang terinspirasi oleh Cityscape Craftsmanship, memadukan warna netral urban seperti abu-abu, hitam, dan putih dengan nuansa hangat dari kayu dan unsur tradisional.

“Inilah konsep yang belum pernah ada di Collection by Vivere. Kami merasa bangga dengan kolaborasi ini dan tidak sabar untuk menunjukkan kepada pelanggan kami koleksi yang akan dihadirkan pada September nanti,” ujar William Simiadi, Managing Director dari Vivere Group.

Sementara itu, brand Idemu yang berfokus dalam jasa custom furniture mengumumkan rencana ekspansinya untuk memperbanyak jumlah gerainya di seluruh Indonesia terutama di area Jawa & Bali terlebih dahulu, melalui program "Partnership Store" untuk para mitra Idemu yang ingin membuka gerai kemitraan Idemu. Harapannya, dengan adanya ekspansi gerai, baik yang dikelola oleh Idemu maupun oleh mitra dengan konsep partnership, memberikan kemudahan untuk masyarakat Indonesia untuk menemukan solusi pintar interior untuk rumah di setiap daerah di Indonesia.

HUT tahun ini diperingati dengan rangkaian acara dan program yang diselenggarakan secara khusus untuk meningkatkan engagement dengan komunitas, media, dan desainer, yang semuanya merupakan bagian penting dari keluarga besar Vivere Group.

Di antaranya, designer gathering, event komunitas, berkolaborasi dengan Bartega untuk mengadakan event bagi pelanggan dan komunitas, workshop dengan tema home decor, spesial diskon 30% untuk pembelian furntiure & sofa Collection by Vivere, dsn custom glfurniture di Idemu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)