MIX.co.id - Jelang arus mudik Lebaran 2023, PT Pelita Air Service (Pelita Air) menambah tiga rute penerbangan baru, yakni Jakarta-Pekanbaru, Jakarta-Padang, Jakarta-Palembang, dan sebaliknya. Ketiga rute tersebut akan diluncurkan secara resmi pada 12 April mendatang.
Direktur Utama Pelita Air Dendy Kurniawan, dalam konferensi pers yang digelar pada April ini (10/4), di Jakarta, menuturkan bahwa dengan kehadiran ketiga rute baru tersebut, maka saat ini, Pelita Air telah memiliki tujuh rute penerbangan. “Dengan adanya rute baru ini, maka kami akan menambah 40 flight per minggunya,” ucapnya.
Tak hanya rute, Pelita Air juga akan menambah armada pesawat setiap tahunnya. “Jika pada 2022, kami baru memiliki tiga pesawat, maka 2023, target kami mencapai 18 pesawat. Setiap tahunnya, kami akan menambah 10 pesawat,” patoknya.
Lebih jauh ia menegaskan bahwa antusiasme masyarakat cukup tinggi terkait tiga rute penerbangan yang baru dibuka itu. Hal itu ditandai dengan tanggal-tanggal tertentu sudah full-booked. “Adapun penjualan tiket untuk ketiga rute tersebut, telah kami buka sejak minggu lalu,” lanjutnya.
Terkait harga, dikatakan Dendy, tiket untuk penerbangan rute Jakarta-Palembang dan sebaliknya dibandrol dengan harga mulai dari Rp 849.000. Sementara itu, untuk rute Jakarta-Padang dan sebaliknya, harga tiket dimulai dari Rp 1.399.000. Layanan kedua rute itu dilakukan setiap hari.
Selanjutnya, untuk rute Jakarta-Pekanbaru dan sebaliknya, harga tiket dimulai dari Rp 1.349.000. Untuk layanan rute ini, dilakukan setiap hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, dan Minggu.
Sementara itu, untuk memesan tiket penerbangan tiga rute terbaru itu, ditambahkan Dendy, dapat dilakukan melalui website perusahaan maupun dari mitra Pelita Air, seperti online travel agent seperti Traveloka, tiket.com, dan sebagainya.