Kabupaten Belitung Promosikan Produk UMKM di Pameran Apkasi Otonomi Expo 2024

  1. Pejabat Bupati Belitung Yuspian (kedua kiri) bersama Sekda Kabupaten Belitung MZ Hendra Caya (kedua kanan) didampingi Duta Wisata Belitung Erlang (kiri) dan Chelsea (kanan) meninjau stan Kabupaten Belitung pada pameran Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Otonomi Expo 2024, di JCC Jakarta, Rabu (10/7). Pada pameran tersebut, Kabupaten Belitung mempromosikan produk unggulan UMKM sekaligus membuka peluang investasi khususnya di sektor perikanan dan kelautan, pariwisata, serta perhubungan.

  1. Sekda Kabupaten Belitung MZ Hendra Caya (kiri) beserta istri, Rohana Hendra Caya (kedua kiri) bersama Pj. Bupati Belitung Yuspian (kanan) beserta istri, Lesvita Endriani Yuspian (kedua kanan), menunjukkan produk unggulan UMKM di stan Kabupaten Belitung pada pameran Apkasi Otonomi Expo 2024, di JCC Jakarta, Rabu (10/7). Pada pameran tersebut, produk-produk unggulan UMKM Kabupaten Belitung menggaet perhatian dan antusias dari para pengunjung.

  1. Wali Kota Solo yang juga Wakil Presiden (Wapres) terpilih hasil Pilpres 2024, Gibran Rakabumi Raka (kedua kiri) mengunjungi stan Kabupaten Belitung pada pameran Apkasi Otonomi Expo 2024, di JCC Jakarta, Rabu (10/7). Pameran Apkasi Otonomi Expo 2024 diikuti oleh pemerintah kabupaten, pemerintah provinsi, kementerian, perusahaan swasta nasional, dan multinasional.

  1. Pengunjung menikmati permainan di stan Kabupaten Belitung di ajang pameran Apkasi Otonomi Expo 2024 di JCC Jakarta, Rabu (10/7). Selain pameran, Apkasi juga menggelar Rakernas dan Apkasi Procurement Network 2024 yang berlangsung hingga tanggal 12 Juli mendatang. ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)