Kaskus Resmi Mengganti Logo dan Luncurkan Fitur Baru Untuk FJB

Bertepatan dengan acara Social Media Week 2015 yang diselenggarakan di Jakarta, pada 23 – 26 Februari 2015, KASKUS meluncurkan logo baru sekaligus memperkenalkan fitur baru dalam Forum Jual Beli (FJB). Andrew Darwis, Founder dan Chief Community Officer KASKUS menyatakan, perubahan logo dan tambahan fitur tersebut bertujuan untuk mengikuti perkembangan yang dinamis serta tren dalam memenuhi kebutuhan para pengguna.

icon kaskus KASKUS meluncurkan logo baru sekaligus memperkenalkan fitur baru dalam Forum Jual Beli (FJB)

Fitur baru dalam FJB, disebutkan Andrew Darwis, dapat memberikan informasi produk secara detil serta visualisasi yang menarik juga terstruktur, seperti quick review,more from sellers, serta sold out dan got it stamp yang akan mempermudah transaksi jual beli Kaskuser.

“KASKUS juga memperkenalkan fitur baru dalam Forum yakni penambahan archive dalam konten Hot Thread, link rekomendasi bagi para Kaskuser, juga penyempurnaan fitur pencarian guna memudahkan Kaskuser dalam mencari berbagai konten menarik di KASKUS,” sebut Andrew dalam rilis yang diterima MIX pada Kamis, (26/2), di Jakarta.

Menurut Andrew, pihaknya sangat antusias untuk terus melakukan inovasi demi memberikan kenyamanan dan kemudahan para Kaskuser dalam menggunakan KASKUS sebagai platform pencarian informasi yang menarik maupun transaksi jual beli. “Perubahan logo dan penambahan fitur baru ini diharapkan dapat memberikan pengalaman baru serta memenuhi kebutuhan mereka,” harapnya.

Sementara itu, Chief Marketing Officer KASKUS Ronny Sugiadha menambahkan, “Keberadaan Kaskuser merupakan inti dari eksistensi KASKUS, sehingga kami akan fokus dalam mengedepankan kenyamanan dan kemudahan Kaskuser. KASKUS berharap dapat terus memenuhi kebutuhan informasi Kaskuser dan menjadi platform bagi mereka yang ingin mulai untuk menjadi entrepreneur melalui forum jual beli online.”

Saat ini, KASKUS memiliki lebih dari 8 juta member yang terdaftar dan kurang lebih 30.000 komunitas di dalamnya yang aktif dalam Forum dan Forum Jual Beli (FJB). KASKUS menempati posisi ke-7 untuk top website di Indonesia (Alexa, Januari 2015) dan memiliki 8 juta lebih member yang terdaftar serta memiliki kurang lebih 30.000 komunitas di dalamnya. Setiap harinya terdapat 4.000+ thread baru di Forum dan 28.000+ thread Want to Sell (WTS) baru di FJB.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)