Kuul Communites, Aplikasi untuk Komunitas Olahraga

PT Sports Bersatu Indonesia Makmur (KUUL) meluncurkan aplikasi komunitas olahraga, Kuul Communities, pada pertengahan Februari ini (19/2), di Jakarta. Dihadirkannya platform aplikasi Kuul Communities tak lepas dari kebutuhan komunitas olahraga dalam melakukan kegiatan dan pengelolaan organisasi yang lebih efisien, termasuk mengatur aktivitas lainnya untuk kebutuhan para anggota.

Diungkapkan Pendiri dan CEO KUUL Mulya Mashudi, Kuul Communities merupakan aplikasi mobile yang akan mengakomodasi komunitas olahraga untuk berkomunikasi, hingga melakukan perencanaan dan menjadwalkan event atau acara.

"Aplikasi ini juga bisa mengakomodir kebutuhan untuk sport travel arrangement, pelatihan olahraga, nutrition training, jual-beli produk olahraga, hingga berbagi tips sehat dan arahan dalam berolahraga yang baik bagi komunitas tersebut dan anggotanya," ujarnya.

Lebih jauh ia menjelaskan, selama ini, komunitas banyak terhubung melalui Whats Apps (WA) . Sayangnya, WA memiliki keterbatasan fitur. Melalui kolaborasi dengan Teknotra dan didukung dengan big data, maka platform aplikasi Kuul Communities dapat memaksimalkan aktivitas para anggota komunitas.

"Aplikasi Kuul Communities dapat membantu komunitas untuk melakukan sports management dan members management, sehingga program latihan bersama bisa semakin efektif. Saat ini, sudah ada 200 komunitas yang menggunakan platform aplikasi ini dan ada ratusan event komunitas yang sudah menggunakan platform ini ," tuturnya.

Saat ini, tambahnya, aplikasi Kuul Communities sudah bisa diunduh di Google Play Store untuk perangkat Android. Rencananya, aplikasi Kuul Communities juga akan segera tersedia di App Store.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)