Setelah 2-3 tahun vacuum di pasar smartphone Indonesia, awal Oktober 2018 ini, Lenovo resmi come back. Kali ini, Inone Smart Technology--perusahaan inovatif yang berbasis di Senzhen, China--mengambil alih produksi dan distribusi smartphone Lenovo di Indonesia, dengan meluncurkan seri anyarnya, Lenovo K9.
Dikatakan Evan Angganantika, Digital & Marcom Manager Inone Smart Technology, pada hari ini (2/10) di peluncuran Lenovo K9 di Jakarta, Lenovo K9 menawarkan desain bodi melengkung yang ergonomis 2.5 D. “Dengan desain bodi seperti itu, Lenovo K9 tidak hanya menjamin genggaman yang lebih nyaman, tetapi juga membuatnya jauh lebih stylish. Selain itu, Lenovo K9 juga menghadirkan baterai dengan kapasitas 3000 mAh yang tahan lama dan layar HD 5,7 inci + full display,” ucapnya.
Dengan berbagai added value tersebut, ditambahkan Evan, Lenovo K9 dibandrol dengan harga yang sangat reasonable, yakni Rp 2.199.000. “Untuk seri Lenovo K9 ini, kami menargetkan penjualan sebanyak 3.000 unit di kanal penjualan e-Commerce,” patok Evan.
Sebagai brand yang baru masuk kembali ke pasar, diakui Evan, Lenovo tidak muluk-muluk mematok target penjualan untuk satu tahun ke depan. “Untuk itu, sebagai langkah perkenalan kembali, kami menggunakan strategi best value for money untuk Lenovo K9 ini. Bahkan, kami juga menggandeng e-Commerce Shopee secara eksklusif untuk program flash sale,” lanjutnya.
Inone dan Shopee memberikan penawaran terbaik untuk tiga ratus pengguna pertama dengan menawarkan voucher Flash Sale seharga Rp 50.000 yang bernilai Rp 200.000, sebagai potongan khusus. "Voucher Flash Sale ini dapat diperoleh pada tanggal 2 Oktober pukul 18.00 WIB dan 4 Oktober pukul 12.00 WIB. Selanjutnya, Flash Sale Lenovo K9 secara eksklusif di Shopee akan berlangsung pada tanggal 11 Oktober 2018 dengan penawaran harga khusus," urai Evan.
Selain memilih best value for money dan e-Commerce sebagai strategi pengenalan kembali merek Lenovo di pasar smartphone, diakui Evan, Lenovo juga membutuhkan strategi lain untuk membangun brand awareness. “Misalnya, kami akan menggelar program offline dan online,” aku Evan, yang menyebutkan bahwa after sales service Lenovo K9 dapat dilakukan di berbagai gerai Inone yang saat ini berada di 8 kota besar dengan 78 pick-up point.
Ke depan, pada kuartal kedua (Q2) 2019, ditambahkan Evan, Inone berencana merilis 6-7 tipe anyarnya di pasar smartphone Indonesia. “Semua tipe baru dari Lenovo itu akan diproduksi oleh pabrik Inone di Cikarang, Jawa Barat,” tutupnya.