LG Perkenalkan Rangkaian Produk dan Kategori Terbaru di 2024, Apa Saja?

MIX.co.id - Memasuki kuartal kedua (Q2) 2024, LG Electronics Indonesia memperkenalkan rangkaian besar produk terbarunya. Di antaranya, koleksi produk pada saat dipamerkan di ajang pameran global International Consumer Electronic Show (CES), awal tahun ini, di Las Vegas, Amerika Serikat. LG juga turut memperkenalkan kategori terbarunya, yang berasal dari perangkat elektronik pendukung rumah tangga, yaitu Vacuum Cleaner dan Dehumidifier.

“Komposisi rangkaian produk terbaru ini menjadi representasi komitmen LG untuk membawa pengalaman penggunaan terbaik secara lebih cepat yang tercermin dari koleksi CES dan lebih lengkap dengan kehadiran kategori baru kami di tahun ini. Leseluruhan produk ini dibuat dengan desain stylish sebagai penunjang interaksi lebih baik antara pengguna dan perangkat elektroniknya," ungkap Lee Taejin, President of LG Electronics Indonesia, dalam keterangan tertulisnya.

Perangkat pendukung hiburan dalam rumah dapat dikatakan menjadi koleksi istimewa LG di tahun ini. Pasalnya, produk unggulan dari kategori ini berisikan perangkat TV premium yang baru menjalani debutnya di CES pada awal tahun ini yaitu seri OLED C4 dan QNED89. Meski punya perbedaan dalam teknologi panel layar, keduanya sama-sama membawa teknologi pengolahan gambar dan suara berbasis kecerdasan buatan (Artificial Intelligence – AI) dan versi terbaru webOS yang menjadi platform smart TV LG.

LG QNED TV tahun ini juga membawa pembaruan pada pengalaman hiburan melalui berbagai personalisasi dan peningkatan kenyamanan. Hal ini hadir melalui webOS Re:New program yang menawarkan pembaruan hingga versi terkini pada platform smart TV-nya ini untuk membuat pengguna tetap mendapatkan pengalaman termutakhir hingga lima tahun kedepan.

Platform webOS terbaru ini punya keistimewaan yang memungkinkan penggunanya menciptakan profil individual untuk menyesuaikan preferensi berdasarkan pola penggunaan. Membuat TV misalnya, dapat menyesuaikan tingkat lantang dan warna suara berdasarkan profil pengguna atau bahkan merekomendasikan ragam tayangan yang menyesuaikan dengan pola penggunaan sebelumnya.

LG OLED C4 menyandarkan kekuatannya pada prosesor terbaru α9 Gen7 AI Processor 4K yang menawarkan performa AI hingga empat kali lipat dibanding generasi sebelumnya. Hal ini memberi dampak besar pada kualitas gambar yang lebih vibran dan membawa kualitas warna lebih hidup.

Sementara itu, TV LG QNED89 menghadirkam layar ekstra besar 98 inci. Layar ini juga sekali lagi mewakili keberhasilan LG dalam membawa kualitas gambar vibran. Menggunakan kolaborasi dua teknologi LG, Quantum Dot dan Nano Cell, QNED TV LG ini memiliki kemampuan reproduksi gambar lebih hidup.

Sebagai pelengkap yang dapat meningkatkan mood menonton dari pengguna TV OLED dan QNED terbarunya, keduanya dapat dipasangkan dengan perangkat soundbar LG. Melalui fitur WOWCAST Built-in, keterhubungan ini dapat dibuat secara nirkabel. Sementara lewat aktivasi fitur WOW Orchestra, pengguna bakal mendapatkan kualitas audio tiga dimensi yang memenuhi ruang dengan harmoninya suara dari speaker yang terintegrasi pada TV dan soundbar.

Bergeser para perangkat kulkas, koleksi terbaru perangkat penjaga persediaan nutrisi keluarga dari LG ini menawarkan kabin penyimpanan lega yang lengkap dengan kecanggihan. Keseluruhannya dibalut dalam desain modern. Model ini hadir dengan desain built-in yang elegan dengan menerapkan desain pintu rata dan panel cermin InstaView yang dilengkapi handel pintu model mengantung.

Selain membawa kesan estetik, lanjut Lee Taejin, panel InstaView ini memungkinkan penggunanya dapat mengintip bagian dalam kulkas tanpa perlu membuka pintunya. Cukup dengan dua kali ketukan tangan pada panel ini, akan mengubahnya menjadi kaca transparan.

Masih dalam kategori kulkas, koleksi terbaru LG ini juga meliputi model Multidoor GCFB47FFQAB hadir dengan tampilan lebih ramping dibalut warna Essence Black Steel. Kulkas ini juga memiliki berbagai fitur lain yang menarik. Salah satunya adalah fitur Multi-Air Flow yang membantu menjaga suhu dalam kulkas tetap stabil dan merata pada seluruh bagian kulkas. Kulkas dari LG ini dibekali degan teknologi Smart Inverter Compressor yang membuatnya dapat bekerja optimal dengan kebutuhan daya dan listrik yang minim.

Pages: 1 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)