Luncurkan Dua Varian Baru, Anlene Gelar Kompetisi #JadiAtletDiRumah

PT Fonterra Brands Indonesia melalui salah satu mereknya, Anlene, meluncurkan dua varian baru, yakni Anlene Actifit 3X dan Anlene Gold 5X. Dalam rangkaian peluncuran tersebut, Anlene mengajak masyarakat untuk tetap bergerak aktif melalui program #JadiAtletDiRumah. Program ini merupakan kompetisi olahraga berlari, berjalan, dan melompat secara virtual yang dilakukan di rumah saja.

Dijelaskan Rhesya Agustine, Marketing Manager Anlene, PT Fonterra Brands Indonesia, pada konferensi pers yang digelar hari ini (3/8) secara virtual, kesehatan fisik merupakan bagian dari self-care yang menekankan pentingnya bergerak aktif dalam melakukan kegiatan sehari-sehari dan menjadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup.

“Sebagai bentuk komitmen Anlene untuk mendukung kesehatan masyarakat Indonesia, Anlene memperkenalkan Anlene Actifit 3X dan Anlene Gold 5X dengan nutrisi #LebihDariSusu, yang diformulasikan secara khusus untuk menjaga kesehatan tulang, sendi, otot dan memenuhi kebutuhan masyarakat dalam #PilihYangLebih untuk hidup aktif dan sehat,” paparnya.

Lebih jauh ia menerangkan, Anlene Actifit 3X mengandung nutrisi utama, yaitu kalsium tinggi untuk membantu kepadatan tulang yang kuat; kolagen 100mg/saji + tinggi vitamin C untuk pembentukan dan pemeliharaan kolagen yang menjaga kelenturan sendi; protein + tinggi vitamin B6 yang bermanfaat untuk metabolisme energi dan pembentukan jaringan termasuk otot.

Adapun Anlene Gold 5X mendukung hidup sehat dan kebebasan bergerak, karena kandungan nutrisi utamanya yang dilengkapi dengan rendah kolesterol dan 0.4% oat untuk mengelola kadar kolesterol darah, tanpa gula tambahan, sumber kalium, serta tinggi vitamin B12 dan asam folat yang membantu dalam pembentukan sel darah merah.

“Anlene Actifit 3X dan Anlene Gold 5X dapat dikonsumsi oleh siapa saja, tergantung pada kebutuhan. Jika Anlene Actifit 3X mendukung nutrisi untuk kekuatan, fleksibilitas, dan tetap berenergi sepanjang hari, maka Anlene Gold 5X dapat memberikan manfaat tambahan bagi kesehatan secara menyeluruh dan membantu mengelola risiko terhadap penyakit yang terkait usia,” lanjutnya.

Sementara itu, melalui program kompetisi virtual #JadiAtletDiRumah, Anlene mengajak masyarakat berlari, berjalan, dan melompat di rumah dengan mudah sekaligus mendukung atlet Indonesia yang sedang berlaga di Tokyo. Program #JadiAtletDiRumah diselenggarakan pada 23 Juli – 8 Agustus 2021, dengan mengunggah video berlari, berjalan, dan melompat yang disediakan di laman instagram @anlene_indonesia.

“Anlene juga menyediakan pemeriksaan mobilitas gratis pada anlenemovecheck.com, dengan mengikuti Kuis Pemeriksaan Gerakan Anlene, alat sederhana yang dikembangkan khusus untuk menilai mobilitas dengan melakukan gerakan fisik sederhana,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)