MIX.co.id - MAKUKU, pelopor era popok dengan inti struktur SAP (Super Absorbent Polymer) di Indonesia, meluncurkan inovasi popok berteknologi tinggi, dengan harga yang lebih terjangkau di kategori popok SAP, yakni MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit.
Diperkenalkan pada Februari ini, MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit memiliki teknologi SAP dengan struktur penyerapan yang lebih panjang dari popok biasa, sehingga baik untuk mengurangi risiko ruam popok.
MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit diciptakan secara khusus untuk mengurangi risiko ruam popok dengan inti struktur SAP yang memiliki kemampuan penyerapan 8 kali hingga total 400ml.
MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit memiliki design unik untuk popok bayi baru lahir yaitu potongan berbentuk “U” pada tali pusar yang berguna untuk mencegah iritasi.
Selain itu, teknologi inti struktur SAP tanpa bahan pulp ini mencegah terjadinya gumpalan pada popok, sehingga membantu gerak motorik yang baik bagi si Kecil.
Dituturkan Jason Lee, CEO MAKUKU Indonesia, “Selain mencegah risiko ruam popok, MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit diciptakan lebih unggul dari popok lainnya karena memiliki daerah serap yang lebih panjang dan karet elastis yang lebih sederhana sehingga fleksibel, nyaman, dan tidak menyebabkan bocor ataupun gumpalan. Teknologi MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit ini merupakan bentuk komitmen MAKUKU untuk terus berinovasi dalam mendukung kebutuhan popok yang berkualitas untuk kenyamanan, terutama kesehatan si Kecil.”
MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit hadir dalam tipe celana (ukuran M, L, XL, XXL) dengan harga mulai dari Rp 44.900 hingga Rp 51.900.
Saat ini, MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit tersedia di berbagai gerai offline di Indonesia seperti di Raja Susu, Superindo, Hero, Grand Lucky, AEON, Transmart, dan Diamond Supermarket atau di MAKUKU Indonesia Official di Lazada, Shopee, Tiktok Shop, dan Tokopedia.