Malaysia Healthcare Travel Council dan Traveloka Bersinergi

Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC) resmi bersinergi dengan Traveloka selama setahun ke depan. Sinergi itu menandakan upaya kerja sama antara MHTC dan Traveloka dalam memperluas penawaran layanan wisata kesehatan Malaysia Healthcare serta memperkuat posisi Malaysia sebagai destinasi wisata kesehatan terbaik di dunia.

Dikatakan Nik Yazmin Nik Azman, Chief Commercial Officer of Malaysia Healthcare Travel Council, "Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Traveloka. Dengan dukungan Traveloka sebagai salah satu platform layanan perjalanan terbaik di Asia Tenggara, kami berharap dapat meningkatkan konektivitas dan akses bagi pasien, karena kedua hal ini sangat mempengaruhi pertumbuhan industri wisata kesehatan Malaysia.”

Lebih lanjut ia menegaskan, objektif dari sinergi itu adalah untuk meningkatkan penawaran layanan Malaysia Healthcare melalui berbagai promosi wisata kesehatan yang menarik bagi wisatawan Indonesia yang mencari perawatan medis di Malaysia. "Malaysia Healthcare akan memanfaatkan kehadiran online Traveloka dalam bidang layanan perjalanan di kawasan Asia Tenggara sebagai platform untuk mengembangkan pengalaman pasiennya yang end-to-end dan bebas akan hambatan (seamless)," ucapnya.

Program pertama yang dijalankan dari sinergi itu adalah “Traveloka VIP Pass for Malaysia Healthcare”, yang berfokus pada hospitality (pelayanan) dalam layanan kesehatan. Para wisatawan kesehatan dapat mengakses situs web Traveloka melalui microsite Medical Tourism Malaysia untuk mencari pilihan akomodasi termurah dan terjangkau yang berlokasi di dekat fasilitas kesehatan yang menjadi pilihan mereka. "Dengan memesan melalui microsite ini, para wisatawan dapat menerima diskon khusus hingga 25% untuk hotel-hotel tertentu," lanjutnya.

Diakui Angelica Chan, Traveloka Country Market Manager for Malaysia, kerja sama dengan MHTC merupakan bagian dari strategi menyeluruh Traveloka untuk dapat lebih baik lagi dalam merangkul pengunjung yang berasal dari negara-negara yang menjadi fokus utama Traveloka.

"Kami senang dapat bekerja sama dengan MHTC untuk mempromosikan Malaysia sebagai destinasi pilihan para pengunjung di Asia Tenggara untuk melakukan perawatan medis melalui rekomendasi kami. Dengan demikian, dapat memudahkan para pengunjung untuk menemukan pilihan akomodasi terbaik dan terjangkau yang terletak di fasilitas kesehatan terdekat," pungkas Angelica.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)