MSIG Indonesia Luncurkan Asuransi Kendaraan Bermotor dengan Layanan Telematika

MIX.co.id - PT Asuransi MSIG Indonesia meluncurkan produk terbarunya, MSIG FlexPro U-Drive. Resmi diluncurkan pada hari ini (25/8) secara virtual, MSIG FlexPro U-Drive adalah asuransi kendaraan bermotor untuk perusahaan yang memiliki armada dan dilengkapi dengan layanan telematika (telekomunikasi dan informatika) teknologi canggih, dengan harga layanan yang kompetitif.

“MSIG FlexPro U-Drive merupakan asuransi kendaraan bermotor pertama dengan layanan telematika yang telah resmi terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2 September 2020,” kata M.J. Shinta Dewi, Underwriting & Reinsurance General Manager MSIG Indonesia.

Dia meyakini bahwa layanan telematika yang di-bundling dengan asuransi kendaraan dalam Asuransi MSIG FlexPro U-Drive mampu memberikan sejumlah keunggulan kompetitif jika dibandingkan dengan layanan telematika lainnya.

Keunggulan tersebut di antaranya layanan pengelolaan armada kendaraan dengan harga layanan yang kompetitif, hingga berbagai manfaat tambahan dalam sistem pengelolaan armada yang tersedia melalui sistem MZone. “MZone adalah sistem teknologi yang mudah diintegrasikan yang disediakan oleh mitra teknologi berpengalaman, dalam hal ini Scope Technology,” ungkapnya.

Saat ini, Scope Technology tercatat sebagai perusahaan pengembangan solusi end to end untuk layanan mobil terhubung dan telematika berskala global dengan penyebaran solusi yang kuat. Scope Technology juga telah mematenkan ekosistem telematika kendaraan yang telah diuji dan diadopsi oleh perusahaan OEM, armada, dan asuransi terkemuka di seluruh dunia. Bahkan, saat ini Scope Technology telah memimpin pasar dengan UBI (usage based insurance) canggih dan engagement platform pelanggan.

“Sistem manajemen armada MSIG FlexPro U-Drive telah memanfaatkan platform MZone Scope. Berbasis web dan mobile application, MZone dapat dengan mudah diakses melalui perangkat pelanggan. Sistem ini berfungsi sebagai digital platform yang menjadi pusat akses untuk semua data agregat,” urainya.

Lebih jauh ia menerangkan, teknologi telematika kendaraan menyediakan berbagai fitur yang berguna bagi perusahaan yang memiliki kendaraan armada, seperti pemantauan penggunaan armada, pemantauan perilaku pengemudi, pengendalian penggunaan kendaraan (bahan bakar dan perawatan), serta pengamanan aset melalui pelacakan langsung.

Selain aneka fitur tersebut, dengan Asuransi MSIG FlexPro U-Drive, pemilik armada juga akan mendapatkan fitur rekonstruksi klaim 3D, yang berguna untuk laporan rekonstruksi kecelakaan dan analisisnya. “Semua fitur telematika ini secara otomatis akan didapatkan oleh perusahaan, ketika mereka mempercayakan bisnis armadanya kepada kami. Selain itu, fungsi immobilizer juga dapat dilengkapi dengan membayar biaya tambahan,” yakinnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)