Nielsen Hadirkan Layanan Digital Ad yang Didukung Nielsen Identity System

MIX.co.id - Setelah sukses diluncurkan di Italia, Prancis, dan Inggris pada awal tahun ini, Nielsen Identity System resmi diluncurkan di Indonesia. Nielsen Identity System merevolusi bagaimana kampanye iklan digital diukur dalam ekosistem media yang berubah pesat.

Dalam siaran persnya, Hellen Katherina, Executive Director Nielsen Indonesia, mengungkapkan, “Kami memimpin dalam mengatasi fragmentasi konsumen digital. Mulai dari pengukuran detail terkecil hingga yang berskala besar, informasi yang kami berikan dapat membantu pengiklan mengukur, mengelola, dan mengoptimalkan anggaran dan hasil kampanye mereka.

Dengan peluncuran itu, lanjut Hellen, Nielsen mengembalikan opsi Visibilitas untuk impresi open web yang memberikan wawasan unik kepada klien tentang visibilitas iklan kepada audiens.

Layanan Digital Ad Ratings yang telah didukung oleh Nielsen Identity System, memungkinkan pengiklan dan pemilik situs atau media untuk mengukur jangkauan dan frekuensi audiens mereka dengan lebih meyakinkan. “Digital Ad Ratings memberikan informasi demografi telah dideduplikasi perhitungannya lintas perangkat telepon seluler dan PC untuk mendapatkan metric yang berbasis orang atau konsumen,” katanya.

Ditambahkan Sarah Miller, SVP Product Management Nielsen, “Dengan peningkatan pada Sistem Identitas kami, kami mengambil langkah penting guna memastikan kesinambungan pengukuran iklan di tengah ekosistem digital yang berkembang pesat. Nielsen melaju lebih cepat dari jadwal semula dan mempercepat peluncuran di berbagai pasar.”

Nielsen Identity System menghubungkan impresi iklan digital untuk open web dengan data demografis milik Nielsen dan juga milik penyedia data pihak ketiga. Sistem ini didukung oleh lebih dari 2 miliar pengenal perangkat di seluruh dunia dan terus-menerus diperbarui. Khusus untuk Indonesia, akan ada lebih dari 125 juta pengenal.

“Nielsen terus bekerja sama dan memperluas hubungannya dengan penyedia data global dan juga lokal untuk memperkuat Nielsen Identity System,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Sign In

Get the most out of SWA by signing in to your account

(close)

Register

Have an account? Sign In
(close)